Dipandang Remeh karena Jebolan PMCO, GD Gids Siap Buktikan Diri!

Dipandang Remeh karena Jebolan PMCO, GD Gids Siap Buktikan Diri!

GD Gids menghadapi tantangan besar di PMPL ID Season 3 nanti. Sebagai tim jebolan PMCO Spring Split, GD akan berduel dengan tim-tim tangguh yang sudah lebih berpengalaman.

Tim yang diisi oleh Snicil, Daybot, Booms, dan Star ini membuat kejutan di ajang PMCO kemarin. Mereka berasal dari komunitas di bawah naungan Genedis Dogma, di luar dugaan bisa tampil luar biasa hingga jadi juara.

GD bahkan lebih unggul dari beberapa tim yang sudah diisi player pro seperti 69 Esports, Voin 2K, dan 21 Esports. Ini membuktikan bahwa mereka punya potensi di PMPL ID S3 nanti.

Nah menjelang dimulainya turnamen pada 24 Maret 2021 nanti, GD mengusung misi besar untuk membuktikan diri. Apa kata mereka?

Baca juga: Punya Jayden dan No Mercy, Aura Esports Bakal Mematikan di PMPL ID S3

Jadikan motivasi!

GG GIDS PMCO
source: IG PUBG Mobile Esports ID

Kali ini giliran Snicil yang bicara di sesi live PUBG Mobile Indonesia setelah group drawing, Minggu (14/3) lalu. Dia mengakui GD menghadapi tantangan lebih besar di PMPL ID S3 nanti.

Snicil membongkar bahwa GD Gids dipandang sebelah mata oleh pihak luar. Ini karena status mereka sebagai tim baru yang benar-benar baru, jebolan PMCO yang mengejutkan.

“Kalau dari gua sih, dari anak-anak juga, kami udah siap banget. Jadi kami udah nekat udah niat banget, pasti bisa nih kami,” kata Snicil di channel resmi PUBG Mobile Indonesia.

“Soalnya ada omongan-omongan di luar yang bilang kami gak akan bisa. Nah itu kami jadikan motivasi.”

Baca juga: Ada BTR RA dan GD Gids, Grup B PMPL ID S3 Jagoan Mental Tangguh

Baca Juga: Jaminan Duel Seru PMPL ID S3: Alter Ego dan RRQ Sering Bentrok di Early Game!

Debutan penuh

Yang menarik, GD Gids merupakan satu-satunya tim dengan line-up roster yang benar-benar baru. Baik Snicil, Daybot, Star, dan Booms baru pertama kalinya bermain di PMPL.

Karena itulah aksi GD Gids bakal menarik. Tim yang benar-benar baru seperti ini justru bisa membuat kejutan yang tidak diantisipasi tim tim lain.

Seperti kata Snicil di atas, GD justru bisa jadi kuda hitam di PMPL karena diabaikan, dan itulah yang membuat mereka semakin berbahaya.

Jangan lupa kunjungi SPIN Website untuk update terbaru lainnya, dan ikuti Instagram dan Youtube kita.

Artikel Terbaru