Geek Fam dan Bigetron RA Siap Bertanding di PEI 2021!

Inilah 2 tim dari Indonesia yang akan berpartisipasi dalam PEI 2021 yang akan dilaksanakan pada tanggal 27 April – 29 April 2021!

Juara PMPL Indonesia Season 3 sudah berhasil didapatkan oleh tim Geek Fam ID, dimana mereka berhasil mempertahankan posisi mereka dari Day 2 Country Finals.

Sejak hari kedua di Babak Final kemarin, Geek Fam berhasil menyusul Bigetron RA dan merebut posisi pertama sampai bisa mendapatkan gelar juara PMPL ID Season 3.

Mendapatkan posisi atas pun tidak hanya mendapatkan gelar, tetapi juga mendapatkan slot untuk masuk ke turnamen PUBG Mobile selanjutnya.

Nah, mari kita lihat slot apa saja yang didapatkan oleh sang Juara PMPL ID Season 3!

Baca Juga: Hasil Grand Final PMPL ID Season 3: Geek Fam Juara!

Geek Fam Masuk SEA Finals Season 3 dan PEI 2021!

Seperti yang kita ketahui, Bigetron RA dan juga Evos Reborn sudah berhasil mendapatkan slot untuk masuk ke dalam PMPL Sea Finals Season 3, dan sekarang Geek Fam dan Aura Esports berhasil menyusul masuk.

Satu-satunya negara yang akan membawa 4 tim ke dalam PMPL Sea Finals Season 3 adalah Indonesia, dikarenakan Indonesia adalah pemenang dari PMPL Sea Finals Season 2 tahun lalu.

Geek Fam Juara
Sumber: PUBG Mobile Indonesia

Selain akan berpartisipasi dalam PMPL Sea Finals, Geek Fam dan Bigetron RA akan bermain di Peace Elite Invitational (PEI) 2021, yang merupakan turnamen dengan tim China Kembali.

Kekalahan tim Indonesia di PMGC 2020 pun bisa dibalas pada turnamen kali ini, meskipun tim yang akan ikut ke dalam PEI dari China akan berbeda.

Sudah ada beberapa tim yang sudah dikualifikasikan untuk ikut ke dalam turnamen PEI 2021 ini dari PMPL di Sea lainnya, dimana Top 2 dari setiap PMPL di Sea akan berpartisipasi.

Bigetron RA PMPL ID Season 3
Sumber: IG btr Liquid

Baca Juga: Cerita GD Gids Berlanjut, Menuju Juara PMPL ID Season 3!

Geek pun langsung mendapatkan slot untuk bermain di 2 turnamen Internasional, dimana sungguh beruntung sekali untuk tim yang baru saja mendapatkan kesempatan untuk bisa bermain di ranah Internasional untuk pertama kalinya!

Nah, jangan lupa untuk dukung Indonesia mulai dari turnamen selanjutnya ya Spinners, karena mereka sudah akan bertarung dengan negara lain nih!

Baca Juga: PEI 2021 Akan Segera Tiba, Dua Tim Dari Indonesia Akan Bertanding!

Jangan lupa kunjungi SPIN Website untuk update terbaru lainnya, dan ikuti Instagram dan Youtube kita.

Artikel Terbaru