Genesis Gank Championship x Konimex Digelar, Berhadiah Jutaan Rupiah!

Turnamen PUBG Mobile “Genesis Gank Championship x Konimex” Berhadiah Jutaan Rupiah siap digelar

Genesis Dogma Esports Entertainment didukung Konimex sebagai perusahaan consumer goods dan healthcare akan menggelar turnamen untuk para pemain komunitas dengan mempertandingkan PUBG Mobile bertajuk “Genesis Gank Championship x Konimex” yang akan diselenggarakan pada tanggal 15 Januari 2022.

Adapun tujuan diselenggarakannya turnamen “Genesis Gank Championship x Konimex” menurut Adimas Prawiro : “Sebagai tim yang menjadi wadah para pemain komunitas, kami ingin kembali memberikan sebuah ruang kompetitif agar para pemain bisa memamerkan kemampuannya dalam cabang PUBG Mobile.

BACA JUGA: PUBG Mobile Rilis Versi 1.8, Ini 8 Hal Baru yang Wajib Kamu Coba!

Photo via GD

Adanya dukungan salah satu perusahaan besar bidang kesehatan dan barang konsumsi  dalam hal ini PT Konimex, diharapkan turnamen ini akan berperan serta dalam membangun ekosistem esports yang saat ini kian berkembang di Tanah Air.

Hal ini sejalan dengan semangat  Konimex yang mengajak Indonesia untuk sehat dan tumbuh bersama termasuk ekosistem olahraga esport.

Sementara itu, Chief Strategy Officer Konimex Group, Edward Setiawan Joesoef mengungkapkan : “Terima kasih untuk pihak Genesis Dogma Esports Entertainment yang mengajak pihak Konimex untuk bersinergi dalam pengembangan ekosistem esports di Indonesia. Dengan mengadakan turnamen Genesis Gank Championship x Konimex, kami berharap bisa mengakselerasi lahir nya talent yang berpotensi di industri ini nantinya.”

Senada dengan Edward Joesoef, GM Marketing Divisi Food Konimex, Abraham Nandiwardhana mengatakan : “Kami senang diajak untuk membuat sebuah turnamen khusus untuk komunitas dengan Genesis Dogma Esports Entertainment. Semoga keikutsertaan Konimex di turnamen Genesis Gank bisa membuat para pemain mendapatkan wadah untuk menunjukkan bakat dan kemampuannya di esports.”

Photo via Genesis Dogma

Pendaftaran Turnamen Genesis Gank Championship x Konimex akan dibuka pada 15 Januari 2022.

Dalam turnamen ini akan menyiapkan prizepool sebesar Rp 5.000.000. Pendaftaran tidak dipungut biaya alias gratis! Pemain hanya diwajibkan untuk memfollow akun Instagram @Hexos_Id, @Getgit.id, dan @Activwater.id. Yuk, daftarkan tim kalian di sini!

Genesis Dogma Esports telah membuktikan kualitasnya sebagai salah satu tim pendatang baru yang hadir pada 2020 lalu.

Divisi PUBG Mobile, yaitu Genesis Dogma Gids di 2021 juga telah sukses menjadi juara di PUBG Mobile Pro League (PMPL) Season 4 Indonesia dan mewakili Indonesia di turnamen kancah internasional, yakni PUBG Mobile Pro League – Southeast Asia Championship (PMPL SEA) Season 4, dan PUBG Mobile Global Championship (PMGC).

Melihat sederet prestasi yang telah dilahirkan Genesis Dogma Esports pada 2021 lalu, semakin mengukuhkan predikat “From Zero to Hero” karena mampu menggandeng tim komunitas untuk bersaing di skena esports Tanah Air.

BACA JUGA: Dianggap Tiru PUBG, Krafton Resmi Tuntut Free Fire, Google Serta Apple!

Jangan lupa kunjungi SPIN Website untuk update terbaru lainnya, dan ikuti Instagram dan Youtube kita.

Aditya Pratama (Adityapr)
Aditya Pratama (Adityapr)
Penggemar berat game bergenre MOBA yang mampu bermain di segala posisi dengan hampir sama baiknya.

Artikel Terbaru