Jujur, Geek Fam Tidak Menyangka Bakal Juara PMPL!
Geek Fam berhasil jadi juara kejutan PMPL Indonesia Season 3. Nama mereka tidak masuk radar, tapi ternyata bisa bermain luar biasa.
Keberhasilan Geek Fam benar-benar mengejutkan. Pasalnya, mereka sempat terseok-seok di week 1, bahkan gagal lolos ke super weekend 1.
Karena itu, tidak ada yang menyebut Geek Fam sebagai kandidat juara. Bahkan para player Geek Fam sendiri tidak menyangka. Apa kata mereka?
Baca Juga: Dikejutkan Geek Fam, BTR RA Belum Puas Dengan Season 3
Di luar ekspektasi
Geek Fam tampil sangat konsisten dalam tiga hari grand final. Konsistensi inilah yang membawa mereka jadi juara, dan memang layak.
IGL Geek Fam, Katou, mengakui bahwa dia dan rekan-rekannya tidak punya target jadi juara, tapi justru berhasil, sebab itu mereka pun tidak menyangka akan Juara PMPL.
“Bener-bener di luar ekspektasi kami. Kami itu pasang target top 12 dulu lah di day 1 kami main grand final,” kata Katou kepada Planet Esports Revival TV.
“Lalu pas dapat momen di day 1, kami merasa kayak: “Wah bisa nih di bawah BTR”. Jadi kami mempertahankan terus di bawah BTR sampai day 3 kan.”
“Lalu setelah liat performa kami di day 2, ternyata kami benar-benar bisa di bawah BTR,” imbuhnya.
Baca Juga: Jeixy Ungkap Rahasia Aura Mengamuk di Day 3 Grand Final PMPL
Pertarungan mental
https://www.instagram.com/p/CN0EwyhLwNx/?utm_source=ig_web_copy_link
Sebenarnya posisi Geek Fam sempat terancam di day 3 karena BTR RA bermain apik. Pada akhirnya Geek Fam jadi juara dengan selisih poin tipis, tepatnya hanya unggul 7 poin dari BTR.
“Nah pas day 3 aku ngomong ke anak-anak. Gak perlu mikirin strategi, main kayak biasa,” lanjut Katou.
“Soalnya day 3 itu udah bukan perang strategi, tapi perang mental.”
“Siapa yang kuat mental ya dia yang menang,” tutupnya.
Jangan lupa kunjungi SPIN Website untuk informasi lainnya, dan ikuti akun Instagram dan Youtube kita.