Keluarnya Morph Rensky dari Morph Team adalah prank!
Keluar ataupun masuknya pemain baru menjadi hal yang sudah biasa untuk para tim-tim esports di Indonesia.
Sama seperti di cabang olahraga lain, pindahnya seorang pemain lama, atau masuknya pemain baru menjadi hal yang pasti akan dilakukan oleh para tim.
Beberapa hari yang lalu, kita mendapatkan kabar bahwa salah satu roster dari Morph Team, yaitu Rensky akan segera meninggalkan tim nya.
Hal itupun sudah diklarifikasi oleh sang General Manager dari Morph Team, Toska, yang mengatakan bahwa Rensky memang akan keluar dari Morph.
Ternyata seluruh kabar yang diberikan sekitar 3 hari yang lalu tersebut, adalah PRANK / Kejutan yang dilakukan oleh Morph untuk para fansnya.
Baca Juga: Klarifikasi Morph Rensky Keluar Dari Morph Team!
Rensky Tidak Jadi Keluar Morph?
Dilansir dari akun instagram @morph.team, Ariezky Very Haridjaya, tidak keluar dari Morph Team melainkan hanya mengganti nama saja.
Mereka menegaskan di akun instagramnya, bahwa yang keluar adalah Morph Rensky, bukan Ariezky Very Haridjaya, sehingga kabar tersebut benar.
https://www.instagram.com/p/CGXJr-0gJWu/
Baca Juga: Ini alasan Jayden Dipilih Menjadi IGL Aura Esports!
Baca Juga: Selain Jadi Pro Player Pekerjaan Ini Sangat Menjanjikan di Industri eSports!
Sekarang Ariezky mengubah namanya menjadi Morph Takanome, sebagai nickname baru yang akan digunakan untuk kedepannya.
Tentu saja hal ini telah mengagetkan beberapa fans dari Morph yang sudah mengucapkan kata perpisahan di kolom komentar.
Bahkan, beberapa dari fans ada yang tidak setuju dengan keputusan Morph mengeluarkan Rensky dari timnya.
Sebenarnya wajar jika player yang satu ini tidak jadi keluar, karena ia termasuk salah satu player tertua yang berada di Tim Reza Arap.
Dari zaman ia masih di WAW Esports, sampai berubah nama menjadi Morph, Takanome selalu siap mendampingi tim ini menjadi juara.
Baca Juga: Kapan Erangel 2.0 Akan Datang ke PUBG Mobile? Update 0.19.0?
Jadi ingat ya guys, Rensky sudah keluar, tetapi Takanome hadir untuk menggantikan Rensky dengan orang yang sama.
Jangan lupa kunjungi SPIN Website untuk informasi lainnya, dan ikuti akun Instagram dan Youtube kita.