Kilas Balik ION Esports, Tim Saingan Bigetron RA di PMPL Season 2!!

Nama ION Esports terus dikenal banyak orang, semenjak menjadi Juara PINC 2020 sebelumnya.

Perang saudara antara ION Esports dan Bigetron Ra terus dipantau oleh para pecinta PUBG Mobile. 

Sebab, keduanya berasal dari tim yang sama yaitu Bigetron Esports di divisi PUBG Mobile. 

Mari kita lihat perjalanan ION Esports dari awal mula dibentuk oleh Bigetron, sampai namanya berubah, dan menjadi pusat perhatian.

Apa itu ION Esports?

 

ION Esports pertama kali dibentuk oleh Bigetron Esports pada tahun 2019, tepat satu tahun setengah setelah Bigetron Ra.

ION Esports memiliki nama asli BTR ION, yang merupakan divisi kedua PUBG Mobile untuk Bigetron.

BTR ION memunculkan namanya pada tahun 2020 dengan merekrut pemain-pemain terbaik PUBG Mobile se-Indonesia.

Pastinya kalian ingat rumor bahwa BTR ION telah dibubarkan. Hal ini dikarenakan banyak pemainnya yang meninggalkan tim ini.

Sejak pertama kali didirikan, BTR ION telah mengalami 4 kali perubahan roster sampai sekarang ini. Berikut sejarahnya:

Roster Versi I:

  • Pege – Leo Anoga
  • DrStrange – Muhammad Rahmad
  • Sanss – Santos Ilham
  • Microboy – Nizar Lugatio Pratama

Roster Versi II:

  • Pege – Leo Anoga
  • Sanss – Santos Ilham
  • Natic – Robby Mahardika
  • Hijrah – Albar Fahreza

Roster Versi III:

  • Sans – Santos Ilham
  • Hijrah – Albar Fahreza
  • LiQuid – Leander Deusfiel

Roster Versi IV:

  • LiQuid – Leander Deusfiel
  • Jerssy – Jerry Asyahry
  • RedFaceN – Eksarachman Jayanto
  • Hijrah – Albar Fahreza

 Baca Juga: Luxxy Sebut Tim-Tim PMPL ID Season 2 Lembek!

Terlihat dari Roster versi IV, BTR ION merekrut pemain-pemain yang luar biasa dari PMPL. Roster Versi keempat ini dibentuk pada tahun 2020.

Dengan adanya LiQuid dan Hijrah, RedFaceN dan Jerssy diharapkan bisa membuat ION Esports menjadi nama yang dikenal banyak orang.

ION Esports di PMPL 2020 Season 2:

Week 1 yang sudah dilalui PMPL Season 2 minggu lalu diraih oleh kedua saudara Alien pada peringkat teratas. 

Peringkat pertama diraih oleh sang kakak BTR RA, dan peringkat dua sang adik ION Esports.

Seluruh Top Statistic pun juga diraih kedua tim tersebut, berikut top-top pada week 1 yang diraih:

  • Most Kills – ION RedFaceN – 27 Kills
  • Most Assists – ION Hijrah – 15 Assists
  • Most Headshots – Ion RedFaceN – 9 Headshots
  • Most Rescue – ION Auro – 10 Rescues

Dengan total poin 153, ION Esports berhasil menempati peringkat kedua dalam PMPL Season 2 Week 1.

Baca Juga: Pembagian Grup PMPL Season 2, ION dan Evos Bertemu Lagi!

Kita lihat perjuangan mereka pada Week 2 minggu ini ya Spinners. Apakah ION berhasil membalap poin sang kakak atau tetap mempertahankan posisinya.

Jangan lupa untuk kunjungi website kita untuk informasi lainnya, dan ikuti akun facebook kita.

 

Artikel Terbaru