Kurang Garang di Week 1 PMPL ID Fall 2022, GPX Rosemary Sebut Penyebabnya!

Kurang Garang di Week 1 PMPL ID Fall 2022, GPX Rosemary Sebut Penyebabnya!

GPX jadi salah satu tim yang bisa dibilang menggila pada Week 2 PMPL ID Fall 2022, hingga day 3 kemarin GPX masih berada di puncak klasemen week 2 meskipun berbeda hanya 1 poin dari Boom Esports yang menempel dibawahnya.

Namun bisa kita melihat pada week 1, GPX jadi salah satu tim yang bisa dikatakan berada di zona merah. Dari total 1 minggu bermain mereka hanya kumpulkan 112 poin dan berada di peringkat 17 klasemen akhir.

BACA JUGA: Deretan Fakta Menarik Week 1 PMPL ID Fall 2022!

Alasan GPX Kurang Garang di Week 1 Menurut GPX Rosemary

Ternyata ada alasan dibalik itu semua, hal itu diungkapkan GPX Rosemary lewat sebuah media interview kemarin sebelum hari ketiga dimulai.

Gabosen Dibawah Terus" GPX Rosemary untuk SG PUBG Mobile – Esportsku

“Masalah mental sama game sense sih. Kita di week 1 kurang sih mental ya, makanya turu,” ungkap Rosemary mengenai alasan kurang garang di Week 1 PMPL ID Fall 2022.

Namun nampaknya masalah itu sudah tidak ada lagi karena memang mereka bisa dikatakan menggila sejak awal week 2 dimulai.

Total sudah 2 WWCD mereka dapatkan dengan poin elims 61 dan placement poin 82, bisa dikatakan mereka tim paling konsisten untuk placement di week 2 ini hingga hari ketiga, melihat permainan mereka minggu ini, SPIN Esports masih cukup yakin mereka mampu untuk mempertahankan peringkat mereka, mungkin jika terpleset mereka hanya akan turun 1 atau 2 peringkat.

BACA JUGA: Hasil Week 2 2022 PMPL ID Fall, RRQ dan EVOS Siap Unjuk Gigi!

Jangan lupa kunjungi SPIN Website untuk update terbaru lainnya, dan ikuti Instagram dan Youtube kita.

Romi Subhan (tomoyagale)
Romi Subhan (tomoyagale)
Seorang penulis yang gemar menulis tentang Mobile Legends.

Artikel Terbaru