Inilah Jumlah UC Untuk Main di LINE Friends Lucky Draw PUBG Mobile!
Sebelumnya PUBG Mobile telah mengumumkan kolaborasi bersama brand sosial media ternama, yaitu LINE. Tentunya dengan hadirnya kolaborasi ini dapat menambah ramai dan membuat senang para pemain PUBG Mobile di dunia.
Dalam kolaborasi ini mereka menghadirkan beberapa event dalam game yang memungkinkan kita mendapatkan berbagai item di dalamnya. Salah satunya yaitu, melalui Gatcha.
Di gatcha kolaborasi PUBG Mobile dengan LINE, kalian berkesampatan mendapatkan skin skin yang sudah terlihat sebelumnya di halaman event kolaborasi ini, yaitu outfit Brown yang berwarna coklat, dan Cony yang berwarna Putih.
Baca Juga : Cara Menggunakan Scope Dengan Benar di PUBG Mobile!
Selain itu, ada juga skin mobil Jeep yang berwarna coklat, menyerupai Brown, tas bebek Sally dan Brown, dan juga skin pesawat.
Seperti pada gatcha sebelumnya, setiap kalian draw, harga UC yang digunakan akan meningkat. Berikut lebih detilnya.
- Round 1 : 780 uc
- Round 2 : 1000 uc
- Round 3 : 1290 uc
- Round 4 : 1650 uc
- Round 5 : 2100 uc
- Round 6 : 2580 uc
- Round 7 : 3060 uc
- Round 8 : 3540 uc
- Total : 16,000UC
Baca Juga : Update Terbaru PUBG ada Fitur Self Pickup?!
Namun PUBG Mobile dan LINE juga memfasilatasi sebuah hadiah yang berupa “Baterai”. Baterai ini dapat digunakan untuk menurunkan harga draw berikutnya. Saat kalian sudah mendapatkan baterai, harga draw akan kembali normal.
Itu dia Spinners, Gatcha dari PUBG Mobile x LINE. Tertarik untuk mencobanya? Jangan lupa kunjungi SPIN Website untuk update terbaru lainnya, dan ikuti Instagram dan Youtube kita.