Mengenal 3 Calon Lawan Indonesia dari PMPL TH!
Mulai Jumat (23/4) kemarin kita dapat menyaksikan duel grand final PMPL Thailand (TH) di channel YouTube PUBG Mobile Indonesia. Sama seperti PMPL ID, grand final PMPL TH juga berlangsung selama tiga hari.
Duel final tim-tim Thailand ini penting diperhatikan untuk mengamati tim-tim yang mungkin jadi lawan perwakilan Indonesia di SEA Finals pekan depan.
Indonesia sudah menuntaskan rangkaian PMPL Season 3 terlebih dahulu. Ada BTR RA, Evos Reborn, Geek Fam, dan Aura Esports yang akan berlaga di SEA Finals.
Nah, dengan berakhirnya babak Grand Final PMPL TH pada hari Minggu kemarin, inilah calon lawan yang harus diwaspadai tim-tim Indonesia!
Baca Juga: Torehan Rekor Ryzen di PMPL ID Season 3
Valdus The Murder sudah lolos
Pertama, ada Valdus The Murder yang berhasil menjuarai regular season untuk mendapatkan satu tiket ke SEA Finals. Valdus jelas harus diperhatikan oleh BTR RA dkk.
Betapa tidak, mereka menjuarai regular season dengan total 403 poin. Ini jumlah poin terbanyak di antara PMPL SEA lainnya, seperti PMPL ID atau PMPL MY/SG.
Performa Valdus juga konsisten. Mereka meraih 142 poin di super weekend 1, lalu membungkus 121 poin dan 140 poin di super weekend berikutnya.
Valdus akan ditemani dua tim Thailand lainnya yang tengah berjuang mendapatkan tiket di grand final ini.
Baca Juga: 3 Alasan Bigetron Red Aliens Masih Terlalu OP di PMPL ID
The Infinity dan Faze
Mengamati day 1 grand finals PMPL TH kemarin, jelas ada beberapa tim yang harus diwaspadai tim-tim Indonesia.
Pertama ada Faze Clan yang berhasil keluar sebagai juara Grand Finals PMPL TH dengan 197 poin. Mereka sukses meraih 2 WWCD dan mengalahkan juara Regular Season.
Slot terakhir SEA untuk Thailand didapatkan oleh The Infinity yang sempat memuncaki klasemen Grand Finals di Day 1.
Meskipun disalip di Day 2 dan Day 3, dan harus puas untuk duduk di peringkat 3, mereka tetap berhak mendapatkan tiket Final SEA karena peringkat 2 diraih oleh Valdus yang sudah lolos terlebih dahulu melalui Regular Season.
Nah, itulah dua tim inilah yang akan menemani Valdus ke SEA Finals nanti. Artinya, tiga tim ini adalga Calon lawan dari PMPL TH yang harus diwaspadai tim-tim dari Indonesia.
Jangan lupa kunjungi SPIN Website untuk informasi lainnya, dan ikuti akun Instagram dan Youtube kita.