Morph Team Masih Punya Kesempatan lolos ke Grand Final PMWL 2020!

Morph Team Masih Punya Kesempatan lolos ke Grand Final PMWL 2020! Seperti yang kita ketahui sebelumnya saat ini dua tim PUBG Mobile terbaik di Indonesia yaitu Morph Team dan Bigetron RA tengah berjuang di ajang PMWL 2020. Ajang tersebut merupakan turnamen terbesar PUBG Mobile didunia yang mempertandingkan puluah tim terbaik PUBG Mobile dari setiap regionalnya masing-masing.

Saat ini sendiri ajang tersebut sebentar lagi akan mencapai akhir dimana Bigetron RA memiliki peluang besar atau bahkan bisa dikatakan pasti lolos ke babak grand final PMWL setelah tampil sangat baik pada week 1 dan 2 super weekend kemarin. Sementara itu untuk Morph Team memiliki peluang yang sangat kecil karena mereka tampil sangat mengecewakan pada week 1 dan 2 kemarin bahkan mereka tidak lolos ke babak super weekend sama sekali.

Namun meskipun begitu Morph Team masih memiliki kesempatan untuk lolos ke babak grand final PMWL 2020 meskipun peluangnya sangat kecil. Bingung kenapa kami mengatakan hal ini? Berikut kami berikan beberapa kemungkinan yang bisa membuat Morph Team lolos ke grand final PMWL 2020 nanti!

BACA JUGA: Apakah MPL Indonesia Akan Menerapkan Aturan Baru Seperti MPL MY/SG!

sumber : Morph Team Official Store

Kemungkinan yang bisa membuat mereka lolos, jika Morph Team tampil baik pada League Play Week 3 nanti dan lolos ke babak Super Weekend Week 3, selanjutnya mereka harus bermain sangat baik pada babak Super Weekend nanti setidaknya mendapatkan kurang lebih 7 chicken dinner. 

Selain itu mereka juga harus mendapatkan poin kill banyak dan harus konsisten hingga Super Weekend Week 3 berakhir. Intinya performa mereka harus stabil diatas rata-rata pada Week 3 nanti! 

Memang peluang ini sangat kecil ditambah tim yang berada di urutan 16 besar keatas juga akan tampil sekuat tenaga demi bisa lolos ke grand final nanti dan itu menjadi ganjalan besar bagi Morph Team. Tapi yang pasti kita harus mendukung penuh performa mereka di week 3 Super Weekend dan apapun hasilnya tetap #indopride!

Jangan lupa kunjungi terus website kita, untuk dapetin berita seputar eSports terupdate dan ikuti Facebook kita!

Galih Ramadani
Galih Ramadani
Suka semua game yang ber-adrenalin!

Artikel Terbaru