PMSL Sea Fall 2023: Alter Ego Ares Back-to-Back Champions
Alter Ego kembali berhasil menjadi juara PMSL 2023 Sea Fall, setelah sebelumnya menang pada Sea Spring.
Meskipun sempat terpuruk pada dua hari pertama Grand Final mereka menunjukkan kelasnya dengan berhasil menjadi juara setelah gacor pada hari terakhir.
Mereka mampu melesat ke posisi puncak usai match ke-4. Hal itu berlanjut pada match ke-5 di mana meskipun gagal untuk WWCD namun mereka mendapatkan poin yang cukup banyak dan membuat mereka kumpulkan 160 poin hanya berbeda 10 poin dari FaZe Clan.
Sayangnya memang pada match ke-6 atau match terakhir mereka terlalu bernafsu saat war melawan VPE dan harus tumbang cepat walaupun dapatkan tiga poin elims.
Suasana deg-degan terjadi di Malaysia karena rival mereka FaZe Clan masih bertahan. Sampai akhirnya momen yang dinantikan datang, meskipun berhasil elims cukup banyak namun FaZe Clan harus puas tereliminasi di peringkat 5 pada match ke-6 oleh PlayBook Esports, hasilnya mereka harus puas tertahan karena gagal menyalip Alter Ego Ares di posisi puncak.
Klasemen Akhir PMSL Sea Fall 2023
Sangat disayangkan karena memang RRQ tidak perform dengan baik pada Grand Final hingga turun sampai peringkat 15, dan gagal bersama tim-tim lainnya yang berhasil untuk kualifikasi ke PMGC 2023 yaitu AE, BTR, MRPX dan PJEV.
BACA JUGA: RRQ NoMercy: Tak Sulit Adaptasi dengan RRQ di PMSL 2023
Jangan lupa kunjungi SPIN Website untuk update terbaru lainnya, ikuti Instagram dan Youtube kita ya spinners