PUBG Akan Keluarkan Game Dengan Alur Cerita, Resmi Dalam Pembuatan!

Apakah benar akan rilis game PUBG dengan alur cerita?

Bagi para pecinta game PC dari dulu tentunya sudah tidak asing lagi dengan game PlayerUnknown’s Battlegrounds atau kerap disebut dengan PUBG.

Game yang satu ini sangat terkenal bahkan saat versi betanya masih pertama kali dirilis, dan saat perilisannya game ini langsung tersebar di berbagai negara.

Karena terlalu terkenal, sampai-sampai Tencent mengeluarkan versi Mobile yang dapat dimainkan kapan saja dan dimana saja.

Game PUBG tidak memiliki alur cerita, game ini hanya mengumpulkan 100 orang dalam 1 peta, dan bertahan hidup sampai menjadi orang terakhir.

Meskipun game ini ternyata memiliki lore atau cerita di balik game nya, tetapi cerita tersebut tidak diperkenalkan ke dalam game.

Baca Juga: Inilah Kisah Game PUBG, Ternyata Ada Ceritanya Lho!

Baru-baru ini  terdengar kabar bahwa PUBG akan mengeluarkan game yang memiliki alur ceritanya.

Hal ini telah dikonfirmasi oleh perusahaan PUBG Mobile, Krafton, yang mengatakan akan hadir Game PUBG baru dengan misi yang memiliki plot.

Game ini akan dibuat oleh Striking Distance Studio, yang merupakan salah satu studio yang berkontribusi dalam pembuaan Dead Space dan Call of Duty.

Di lain sisi, developer belum memberikan bocoran apapun mengenai game yang sedang dalam proses ini.

Sudah 1 tahun semenjak pertama kali dikabarkan bahwa PUBG sudah bekerja sama dengan studio besar ini.

Tinggal menunggu waktu saja kapan kira-kira game yang dimaksud akan keluar secara global.

Menurut informasi juga, studio ini sudah menerima lebih dari 100 karyawan untuk memperluas tim nya dan membuka lokasi kedua di Spanyol.

Nah penasaran gak sih kalian dengan game PUBG yang akan dirilis ini? Seperti apa ya kira-kira ceritanya?

Jangan lupa kunjungi SPIN Website untuk informasi lainnya, dan ikuti akun Instagram dan Youtube kita.

Artikel Terbaru