PUBG Umumkan Tiga Hal Baru, Termasuk Fitur Respawn di Update Selanjutnya!

PUBG dikabarkan akan mendapatkan fitur respawn yang bisa membawa teman kalian yang sudah mati kembali ke arena perang.

Game Battle Royale paling ternama di dunia  saat ini, Playerunkonown’s Battleground atau lebih kerap dikenal PUBG, akan menambahkan peta baru di patch terbarunya.

PUBG sendiri sudah berjalan lama saat pertama kali dirilis, dan tidak sedikit orang yang penasaran dengan game satu ini, terlebih lagi sekarang sudah tersedia di berbagai platform.

Menurut dari informasi Dev Plan game tersebut, ada banyak sekali hal-hal baru yang akan rilis untuk kedepannya, dan tentu saja menambah pengalaman bermain player.

Terlebih lagi kalian pastinya sudah mengetahui akan ada tiga peta baru yang akan rilis di dalam game, dan fitur baru tersebut ada pada peta baru nanti.

Baca Juga: PUBG Akan Memperkenalkan 3 Peta Baru, Apakah Akan Masuk ke Mobile?

Fitur Respawn PUBG Terbaru yang Akan Masuk!

Salah satu update terbesar yang akan dilakukan tentu saja munculnya peta baru, Miramar Remastered, Tiger, dan Kiki.

Tiger dan Kiki sendiri masih berupa codename, dan bukan nama asli saat dirilis nanti, hanya saja dalam kedua peta tersebut kita akan diperkenalkan beberapa fitur baru nih.

Miramar Remastered
Sumber: PUBG

Dikatakan juga Miramar Remastered, akan memiliki tambahan berupa kendaraan baru dan juga senjata baru pastinya. Kendaraan tersebut dirumorkan berupa motor ATV, dan senjata yang tidak dapat diisi ulang.

Fitur respawn yang sudah ada di game battle royale lain, dan pertama kali rilis pada game Apex Legends ini, akan berusaha diperkenalkan di Map Tiger PUBG.

Baca juga: PUBG PC Akhirnya Mendapatkan Sistem Upgrade Senjata Setelah 4 Tahun!

Berdasarkan apa yang tertulis di Blog Dev Plannya, Map Tiger akan memperkenalkan fitur Respawn saat rilis di akhir 2021 atau awal 2022 nanti.

Kiki akan menampilkan “laboratorium bawah tanah yang misterius hingga gedung pencakar langit besar, rawa, kereta bawah tanah hingga bangunan bawah laut dan sepertinya akan menjadi peta modern yang sangat canggih.

Kiki PUBG
Sumber: PUBG

Baca Juga: Inilah Harga Minimal Untuk Mendapatkan Skin McLaren PUBG Mobile!

Nah, bagaimana menurut kalian? Apakah fitur dan peta baru di PUBG kali ini menarik perhatian kalian untuk bermain lagi? Atau kalian menunggu sampai masuk ke versi mobile saja?

Jangan lupa kunjungi SPIN Website untuk informasi lainnya, dan ikuti akun Instagram dan Youtube kita.

Artikel Terbaru