Setelah India, Afghanistan Menjadi Negara Selanjutnya Yang Banned PUBG!

PUBG di banned di Afghanistan, ini informasinya!

Lagi-lagi kabar buruk melanda PUBG dimana salah satu negara yang penuh dengan pemain hebat di banned.

Pada tanggal 17 Desember 2020 kemarin, Afghanistan Telecom Regulatory Authority (ATRA) mengeluarkan sebuah press release yang mengatakan PUBG telah di banned.

Tentu saja kabar ini tidak asing, karena di bulan September kemarin, PUBG juga baru saja di banned oleh India karena kasus dengan negara China.

Kali ini Afghanistan memutuskan untuk menghilangkan Game PUBG Online dari negaranya setelah melakukan penilaian yang kommperhensif.

ATRA mengatakan bahwa mereka melakukan pertemuan dengan beberapa mentri seperti menteri agama, pendidikan, kesehatan publik, dan komunikasi dan science.

Mereka juga mengatakan bahwa mereka juga berbicara kepada psikolog, orang tua, kepala sekolah, perusahaan telekomunikasi, juga Gamer PUBG sebelum memberikan laporan ini ke pihak wajib.

Menurut Omar Mansoor Ansari, Ketua Pejabat dari ATRA, keputusan untum memblokir game ini masih bersifat sementara berdasarkan perspektif sosial dan keamanan.

Dewan Perusahaan dari Atra telah memberikan instruksi untuk membuat sebuah peraturan khusus untuk pemasaran industri game dengan menggunakan ban sementara utuk PUBG.

Press Release ini diberikan melalui akun Facebok resmi ATRA yang baru saja diupload pada tanggal 17 Desember kemarin.

afganistan ban pubg atra
Sumber: Facebook dari Afghanistan Telecom Regulatory Authority

Baca Juga: PUBG Mobile Banned 1,5 Juta Pemain Dalam 1 Minggu!

Dewan juga menyebutkan bahwa game tersebut di Afghanistan bisa memberikan dampak negatif kepada anak-anak dan remaja.

Mereka ingin memberikan dukungan kepada pembuatan game untuk mengikuti budaya Afghanistan, begitu juga dengan unsur keagamaan.

Dalam press release nya, tidak disebutkan secara detail, tetapi ban yang dilakukan nampaknya akan menjerumus ke PUBG Mobile dan PUBG Mobile Lite.

Dengan begitu negara Afganistan menjadi negara selanjutnya yang mem-banned PUBG, meskipun sifatnya hanya sementara saja.

Kasus penutupan ini pun sebenarnya hampir terjadi di Indonesia, dimana PUBG Mobile sempat disebut sebagai Game Haram.

Untung saja tidak di banned ya Spinners, soalnya ada banyak sekali pemain-pemain muda di Indonesia yang berpotensi dalam divisi PUBG Mobile, membawa harum nama negara.

Jangan lupa kunjungi SPIN Website untuk informasi lainnya, dan ikuti akun Instagram dan Youtube kita.

Artikel Terbaru