Ternyata Ada Bantuan Team Secret Sampai Jangs Jadi Coach BTR RA

Keputusan Bigetron Red Aliens (BTR RA) merekrut Jangs sebagai pelatih baru diyakini sudah sangat tepat. Terlebih, ternyata ada peran Team Secret yang membantu Jangs sampai ke skena PUBG Mobile Indonesia.

Kamis (18/3/2021) kemarin, BTR akhirnya mengumumkan perekrutan Jangs sebagai coach baru. Jangs bakal mengisi kursi coach yang sebelumnya ditinggalkan oleh S1nyo.

Kedatangan Jangs ini sebenarnya sudah cukup lama dibicarakan, tapi eks coach Team Secret ini selalu membantah. Jangs bakal mulai membimbing Bigetron Red Aliens (BTR RA) untuk ajang PMPL ID Season 3 mendatang.

Kualitas Jangs tidak perlu diragukan lagi, dia pernah membawa Team Secret menjuarai PMPL Fall Split 2020: MYSG League dan PMPL Fall Split 2020: MYSG Finals.

Nah ternyata ada bantuan Team Secret hingga Jangs bisa sampai ke BTR, mengapa begitu Spinners?

Baca juga: Resmi! Bigetron Red Aliens Umumkan Coach Baru BTR Jangs

Bantuan Team Secret OnTheGo

BTR Jangs Bigetron Red Aliens
Source: Bigetron Esports (Instagram)

Jangs bicara di sesi livestream Nimo TV usai diresmikan menjadi coach baru BTR. Di sini dia mengutarakan banyak hal, termasuk salah satu ambisinya jadi pelatih.

Sebelumnya Jangs adalah player PUBG Mobile PC bersama Geek Fam, lalu Team Secret melihat bakatnya sebagai pelatih dan merekrutnya.

Ternyata, sejak saat itulah Jangs sudah berambisi jadi pelatih BTR. Petinggi Team Secret, OnTheGo, sejak awal memang ingin membantu Jangs sampai ke BTR RA.

“OnTheGo pernah bilang ‘Aku ingin bantu Jangs sampai BTR mau ambil Jangs’, dan hari ini secara resmi aku dilantik sebagai head coach BTR. Jadi aku mau berterima kasih kepada semua orang yang pernah mendukung aku,” kata Jangs di sesi livestream.

Artinya, sejak awal Team Secret tahu bahwa pada akhirnya Jangs akan melanjutkan kariernya ke BTR RA dan mereka justru mendukung itu.

Baca juga: Ambisi BTR Ryzen : Ambil Takhta Juara PMPL Kembali!

Keyakinan Starlest BTR

Di sesi livestream yang sama, ada petinggi BTR, Starlest, yang juga ikut bicara. Dia menjelaskan sedikit alasan merekrut Jangs sebagai pelatih baru.

Sejak awal Starlest sudah mengatakan bahwa memilih pelatih baru BTR tidak mudah, butuh persetujuan setiap pihak, khususnya para player.

Kini, diyakini Jangs sangat cocok untuk BTR. Zuxxy, Luxxy, Ryzen, dkk. menaruh respek kepada Jangs, dan inilah yang paling penting.

“Yakin aja lah. Yang paling penting bisa dapat respek dari para pemain, itu paling susah buat coach baru,” tegas Starlest.

Nah kira-kira seperti apa perjalanan BTR musim ini bareng Coach Jangs nih Spinners?

Jangan lupa kunjungi SPIN Website untuk informasi lainnya, dan ikuti akun Instagram dan Youtube kita!

Artikel Terbaru