2 Tim Indonesia Yang Lolos ke PUBG Mobile World Cup 2024

Inilah dua tim Indonesia yang pastikan diri tampil di ajang PUBG Mobile World Cup 2024 langsung ke babak grup stage!

Setelah melewati musim yang cukup panjang dari PMSL SEA Summer 2024 dan sekarang para tim akan mempersiapkan performanya untuk bermain di PUBG Mobile World Cup 2024.

Namun tak semua tim lolos ke PUBG Mobile World Cup 2024 dari PMSL SEA Summer 2024, hanya ada lima tim saja yang lolos kesana 4 diantaranya langsung lolos ke grup stage.

BACA JUGA : Klasemen Hari Kedua Babak Final PMSL SEA Summer 2024, Kandidat Kuat Juara?

BACA JUGA : Boom Esports Back to Back, Inilah Sang Juara PMSL SEA Summer 2024

Menariknya ada dua tim asal Indonesia yang bakal tampil di ajang dunia PUBG Mobile ini loh, siapa saja mereka berdua?

Boom Esports

super sunday w3 indonesia
photo via ig Boom Esports

Pertama ada Boom Esports, tim satu ini berhasil dapatkan slot ke PUBG Mobile World Cup 2024 secara spesial karena mereka adalah sang juara PMSL SEA Summer 2024.

Jadi otomatis sang juara ini langsung dapetin slot ke PMWC 2024 grup stage serta jadi kandidat kuat juara.

Karena performa mereka sangat mengagumkan, konsisten dan terus meningkat di SEA Summer 2024 kemarin.

Talon Esports

talon misery pmsl sea summer
photo via ig talon esports

Kemudian ada Talon Esports, sempat bermain buruk di hari pertama babak final kemarin namun Talon Esports bangkit di hari kedua dan ketiga.

Performa mereka benar-benar bagus di dua hari tersisa babak final kemarin hingga akhirnya mereka masuk top 4.

Dan tentu saja layak dapetin slot ke PUBG Mobile World Cup 2024 langsung ke babak grup stage bersama dengan Boom Esports.

Jangan lupa kunjungi SPIN Website untuk update terbaru lainnya, ikuti Instagram dan Youtube kita ya spinners.

Galih Ramadani
Galih Ramadani
Suka semua game yang ber-adrenalin!

Artikel Terbaru