Tips Menggunakan Sticky Bomb di Map Karakin PUBG Mobile!

Item Sticky Bomb sudah keluar di Map Karakin pada Patch PUBG Mobile 1.3 kemarin dan telah disambut dengan baik oleh para playernya.

Senjata merupakan sesuatu hal penting dan juga dinanti-nantikan oleh para pemain PUBG Mobile untuk ditambahkan ke dalam game. Semakin variasi senjata dalam game, tentu akan semakin menarik gameplay nya.

Masuknya peta Karakin ke dalam PUBG Mobile tentu saja sudah lumayan lama, dan juga masuknya map ini tentu akan memberikan fitur-fitur yang ada di dalamnya!

Selain senjata, kalian juga bisa menggunakan beberapa item pembantu di dalam game seperti granat, dan lain-lainnya. Dalam Patch PUBG Mobile 1.3  ada muncul granat baru yang dinamakan Sticky Bomb.

Baca Juga: Sambut X-Suit Terbaru PUBG Mobile Akan Segera Rilis, Ini Tanggalnya!

Trik Menggunakan Sticky Bomb di Map Karakin PUBG Mobile!

Sebenarnya penggunaan bom tempel tidaklah susah, karena hampir mirip dengan penggunaan bom granat pada umumnya.

Hanya saja bom tempel / sticky bomb tidak memantul seperti granat lainnya, melainkan akan menempel di dataran pertama, entah tembok ataupun lantai.

Sumber: Istimewa

Setelah menempel pun masih dibutuhkan waktu sekitar 5 detik sebelum bom tersebut meledak. Ini bisa menjadi perangkap kalian yang sedang melakukan defense.

Untuk para rusher, gunakan bom tempel ini untuk meledakkan tembok rumah di Karakin, untuk akses masuk lain selain pintu yang sudah dijaga ketat pastinya oleh tim musuh.

Tetapi ada baiknya kalian gunakan bom tempel ini untuk pertarungan di dalam rumah, karena di outdoor tidak ada banyak tempat untuk meletakkan bom tersebut.

Baca Juga: Ingin Memiliki K/D yang Tinggi di PUBG Mobile? Ikuti Cara Ini!

Nah, bagaimana? Apakah kalian sudah sering menggunakan bom tempel ini di Map Karakin atau belum nih Spinners?

Jangan lupa kunjungi SPIN Website untuk update terbaru lainnya, dan ikuti Instagram dan Youtube kita.

 

Artikel Terbaru