Variasi Senjata PUBG Mobile vs COD Mobile, Mana yang Lebih Banyak?

Variasi Senjata PUBG Mobile vs COD Mobile, Mana yang Lebih Banyak?

PUBG Mobile dan COD Mobile dikenal sebagai dua game battle royale yang sangat populer di dunia esports saat ini. Di Indonesia pun demikian, hanya PUBG Mobile sedikit lebih unggul.

Seperti biasa, dengan genre battle royale, berarti target utama player adalah jadi yang selamat paling akhir. Tentu yang paling penting adalah kerjasama tim dan bergerak bersama di map.

Meski begitu, yang tak kalah penting adalah pemilihan senjata yang tepat. Ada banyak pilihan senjata di PUBG Mobile dan COD Mobile yang bisa mempengaruhi arah permainan.

Di PUBG Sendiri ada senjata tipe Assault Rifles yang paling populer, yakni M416. COD punya senjata terbaiknya sendiri, sebut saja AK-47.

Pertanyaannya, game mana yang punya opsi senjata lebih banyak? PUBG Mobile atau COD Mobile?

Pilihan senjata di PUBG Mobile

Senjata PUBGM

PUBG Mobile menawarkan banyak pilihan senjata pada player. Berikut daftar senjata yang kini tersedia di PUBG Mobile versi terbaru:

  • Assault Rifles: Ada beberapa senjata populer seperti M416, Scar-L, FAMAS, dan masih banyak lainnya. Total ada 11 varian AR di PUBG Mobile.
  • DMR: Designated Marksman Rifles, kategori ini diisi senjata-senjata seperti MK12, Mini 14, dan VSS. Total ada tujuh varian DMR.
  • SMG: Salah satu senjata populer dalam duel jarak dekat. Ada UMP, Vector, dan UZI yang jadi favorit. Total ada 7 varian SMG di PUBG Mobile.
  • Sniper: AWM, M24, Kar98k dikenal sebagai sniper-sniper terbaik. Plus win94, berarti ada total empat varian sniper.
  • Shotgun: Senjata dengan power besar untuk battle jarak dekat, di antaranya da S1897 dan S686. Total ada 5 varian shotgun yang siap dipakai
  • Pistol, granat, dll: Ada total 9 pistol yang tersedia. Lalu ada beberapa varian granat seperti frag, stun, molotov, dan smoke. Ada pula senjata duel fisik seperti panci dll.

Pilihan senjata di COD Mobile

CODM QQ9
source: blog.activision.com
  • Assault: Total ada 16 varian AR yang tersedia di COD mobile. Termasuk AK-47, M4, DR-H, dll.
  • Sniper: Ada 7 varian sniper dalam game COD Mobile. Arctic .50, Outlaw, dan Locus jadi favorit player.
  • LMG: Ligt Machine Guns, tipe ini tidak ada di PUBG Mobile. Ada 5 varian LMG di COD Mobile seperti RPD dan Chopper.
  • SMG: SMG jadi senjata dengan varian paling banyak. Total ada 13 varian meliputi Fennec, QQ9, Cordite, dll.
  • Shotgun: COD Mobile menyediakan 6 varian shotgun, termasuk yang paling populer seperti Striker, Echo, dan BY15.
  • Pistol, launcher, dll: COD mobile hanya menyediakan tiga pistol, dua launchers, dan tiga item untuk close combat fisik.

Kesimpulan PUBG Mobile vs COD Mobile

Kedua game populer ini sama-sama menawarkan banyak variasi senjata. PUBG Mobile dan COD Mobile pun tetap bisa memuaskan player dengan pilihan yang tersedia sekarang.

Namun, jika bicara angka, COD Mobile boleh dibilang lebih unggul dari PUBG Mobile. Ini bukan berarti bermain PUBG mobile kurang memuaskan ya Spinners!

Bahkan mungkin kita pun belum pernah merasakan setiap senjata yang tersedia di PUBG Mobile saking banyaknya.

Jangan lupa kunjungi SPIN Website untuk update terbaru lainnya, dan ikuti Instagram dan Youtube kita. Ikuti SPIN Community Discord kita juga yah!

Sumber: Sportskeeda

Artikel Terbaru