Ryzen atau Jeixy Yang Kalian Pilih Jika Kondisi Terkepung?

Ryzen atau Jeixy Yang Kalian Pilih Jika Dalam Kondisi Terkepung? Sebelumnya game PUBG Mobile merupakan salah satu game battle royale terbaik di Indonesia, hal ini terbukti dari banyaknya pemain yang memainkan game ini setiap harinya. Bahkan untuk terus mengembangkan scene PUBG Mobile, saat ini game ini sudah bisa dikategorikan sebagai game eSports karena memiliki turnamen kompetitif didalamnya. 

Beberapa turnamen PUBG Mobile yang besar dan terkenal keseruannya adalah PUBG Mobile Pro League atau yang saat ini akrab dikenal dengan nama PMPL, turnamen tersebut menjadi turnamen utama dan menjadi tujuan bagi para pemain PUBG Mobile diseluruh dunia. 

Dan nantinya seluruh tim dan pemain yang menjadi Juara di PMPL regional nya masing-masing akan menuju PMPL berskala dunia dan tertinggi. Di Indonesia sendiri sudah ada Bigetron yang Berkesempatan untuk menjuarai turnamen tersebut pada Juni mendatang. 

sumber : Bola Kompas

Namun kita tidak akan lebih lanjut lagi membahas mengenai PMPL, kali ini kita akan membahas mengenai pemain hebat yang lahir dari PMPL 2020 Regional Indonesia, sebut saja Ryzen, Jeixy, Voker dan lain-lain. 

Banyak sekali pro player PUBG Mobile yang muncul dari PMPL ini, bahkan para fans PUBG Mobile di Indonesia sangat mengimpikan bermain bersama mereka. Untuk mencoba mewujudkan impian mereka kami pun mengajak kalian, untuk memilih salah satu dari dua pemain ini jika kalian dalam kondisi terkepung musuh di suatu rumah. 

Misalnya rekan tim kalian adalah Jeixy yang menggunakan AKM atau Ryzen yang menggunakan M416, mana yang kalian pilih untuk menyelamatkan kalian dalam kondisi terkepung musuh 4 orang atau satu tim? Kedua pemain ini memiliki pengalaman yang sangat luar biasa di pro scene PUBG Mobile Indonesia, Jeixy yang sebelumnya pernah membela Evos dan sekarang Moph Team tentu saja sangat dikagumi dengan permainan dia yang agresif sedangkan Ryzen sudah tidak perlu ditanyakan lagi bagaimana dia bermain selama di pro scene PUBG Mobile saat ini.

Pastinya jawaban kalian berbeda-beda, dan kalian bisa menjawabnya melalui instagram kami, klik dibawah ini! Jangan lupa kunjungi terus website kita, untuk dapetin berita seputar eSports terupdate!

Galih Ramadani
Galih Ramadani
Suka semua game yang ber-adrenalin!

Artikel Terbaru