VCT Masters Stage 2 Akan Digelar Offline di Islandia!

Riot telah resmi mengumumkan bahwa turnamen Valorant, VCT Masters Stage 2 akan digelar offline di Reykjavík, Islandia pada bulan Mei mendatang!

Berita tersebut diumumkan melalui akun Twitter Valorant pada tanggal 1 Maret 2021.

Turnamen ini akan menjadi event internasional pertama Valorant dan juga yang pertama kali diadakan secara offline.

Turnamen ini akan berlangsung dari 24-30 Mei setelah berakhirnya babak Open Qualifier dan Valorant Masters 01 yang diadakan secara online.

Baca Juga: Semua Skin, Buddy, Kartu Pemain & Spray di Valorant Battle Pass Act 2 EP 2

VCT Stage 2 Masters akan menampilkan 10 tim teratas dari seluruh dunia yang akan bersaing secara offline dan menjadi sebagai turnamen LAN pertama untuk Valorant.

“VCT Masters Reykjavik adalah langkah besar kami berikutnya dalam mengembangkan VALORANT sebagai esport global dengan pertumbuhan tercepat,” kata Whalen Rozelle, direktur senior esports Riot.

Saat ini VCT 2021 Stage 1 sedang berlangsung di seluruh dunia dengan babak Qualifier 3 yang akan segera dimulai di Indonesia.

Slot Valorant Masters Reykjavik

Valorant Masters Reykjavik akan menjamu sepuluh tim dari seluruh dunia, yang lolos dari wilayah masing-masing. Distribusi slot regional adalah sebagai berikut:

  • Amerika Utara: 2 slot
  • EMEA: 2 slot
  • Brasil: 2 slot
  • Korea: 1 slot
  • Jepang: 1 slot
  • Asia Tenggara: 1 slot
  • Amerika Latin: 1 slot

Baca Juga:  Daftar Harga Bundle Skin Valorant Prime 2.0 Terbaru!

Baca Juga: NXL Ligagame Jadi Tim Indonesia Pertama di Valorant Masters 01!

Belum ada penjelasan lebih lanjut dari Riot mengenai bagaimana format VCT Masters Stage akan berlaku, namun kemenangan di event VCT Masters akan memberi tim VCT Points, yang akan digunakan untuk membuat mereka lolos ke VCT Champions.

Itulah informasi  mengenai VCT Masters Stage 2 Akan Digelar Offline di Islandia! Jangan lupa kunjungi SPIN Website untuk update terbaru lainnya, dan ikuti Instagram dan Youtube kita.

Artikel Terbaru