Coach Adi Jelaskan Kalau RRQ Kazu Bisa Saja Mengejar 800 Points Buriram, Tapi…

Baru-baru ini Coach Adi menjelaskan kalau RRQ Kazu bisa saja mengejar bahkan melebihi 800 points yang dimiliki Buriram United Esports di fase liga FFWS SEA Fall 2024 W4, tapi bukan itu fokus mereka!

Buriram United Esports berhasil jadi tim pertama yang telah mencapai 800 points lebih di fase liga FFWS SEA Fall 2024 week 4 ini.

Kemungkinan besar mereka juga bakal mencapai 1000 points lagi seperti season sebelumnya dan itu jadi perhatian besar bagi para fans Free Fire di Indonesia.

Nah terkait hal itu, coach adi selaku pelatih utama RRQ Kazu menanggapi 800 points Buriram yang sangat tinggi tersebut.

Coach Adi Pede RRQ Bisa Saja Mengejar, Tapi Punya Fokus Lain!

tim indonesia ffws sea
photo via garena free fire

Coach Adi percaya diri RRQ Kazu bisa mengejar 800 points yang dimiliki Buriram tersebut bahkan bisa saja kejar top 1.

Namun Coach Adi menjelaskan kalau itu bukanlah tujuan utamanya, RRQ Kazu punya tujuan lain selama di fase liga.

“800 points Buriram bisa dikejar atau ga? Bisa aja kalo kita mau fokusin top 1 nya, tapi karena itu bukan jadi target utama kita di fase liga jadi yaudah biarin aja.” ucap coach adi pada sesi media interview.

Selanjutnya Coach Adi juga menjelaskan kalau bagi dirinya, sudah mengamankan top 12 dan berada di zona hijau sudah cukup.

RRQ Kazu SEA Fall 2024
photo via garena free fire

“Selama kita masih di zona hijau, top 12 klasemen kita gas yang lain aja, kita punya objektif lain di fase liga, jadi itu bukan fokus kita.” tambah coach Adi pada sesi media interview.

Memang selama fase liga ini tim-tim hanya untuk mengejar top 12, karena fase yang sebenarnya berada di Surabaya mendatang pada babak finals SEA Fall 2024.

Jangan lupa kunjungi SPIN Website untuk update terbaru lainnya, ikuti Instagram dan Youtube kita ya spinners.

Galih Ramadani
Galih Ramadani
Suka semua game yang ber-adrenalin!

Artikel Terbaru