Dapatkan karakter gratis dengan cara menonton Grand Finals FFWS 2021 yang akan dilaksanakan pada 30 Mei 2021 mendatang!
Free Fire World Series (FFWS) 2021 terhitung tinggal tiga lagi sebelum memasuki babak Play-Ins, dan para tim tampaknya sudah siap sedia.
Dikarenakan pengunduran waktu oleh panitia, jadwal turnamen besar Free Fire ini pun terpaksa harus berjalan lebih lama lagi dikarenakan regulasi dari Singapura.
Demi kebaikan para pemain agar tidak terkena virus Covid-19, terpaksa para pemain harus lebih lama lagi berada di Singapura sampai turnamen selesai.
Dengan hadirnya turnamen ini, ternyata Garena memberikan kesempatan kepada seluruh player Free Fire untuk bisa mendapatkan karakter gratis lho!
Baca Juga: Monster Truck FFWS 2021 Gratis di Event Top Up FF Terbaru!
Dapat Karakter FF Gratis Dengan Cara Nonton Grand Finals FFWS 2021!
Nantinya player Free Fire akan diberikan kesempatan untuk memilih satu di antara 27 karakter yang telah disediakan secara gratis.
Dengan satu syarat tentunya, yaitu jumlah penonton Free Fire harus mencapai 400 ribu penonton secara bersamaan atau Peak Viewers.
Kalian bisa mendapatkan karakter gratis ini dalam jangka waktu 31 Mei – 6 Juni 2021 jadi setelah Grand Finals selesai tentunya ya.
Dilansir dari BeritaBooyah.id, berikut adalah kumpulan karakter yang bisa kalian dapatkan nanti:
- Dasha
- Luqueta
- Kelly
- Hayato
- Moco
- Steffie
- Misha
- Maxim
- Laura
- Rafael
- Clu
- Wolfrahh
- Alvaro
- Antonio
- Paloma
- Miguel
- Nikita
- Kapella
- Joseph
- A124
- Wukong
- Olivia
- Ford
- Shani
- Caroline
Tidak hanya itu, masih ada hadiah lain yang menanti kalian pastinya secara gratis, jadi ramaikan FFWS 2021 dari rumah kalian, dan dapatkan banyak hadiahnya ya!
Baca Juga: First Raiders Akan Pantau Tim Brazil dan Vietnam di FFWS 2021!
Evos Divine dan juga First Raiders telah bersiap-siap untuk bertanding karena sebentar lagi mereka akan segera melaksanakan turnamen besar ini.
Dimulai dari First Raiders yang harus berjuang terlebih dahulu untuk bisa mendapatkan slot menuju babak Grand Finals FFWS 2021.
Jangan lupa kunjungi SPIN Website untuk informasi lainnya, dan ikuti akun Instagram dan Youtube kita.