FF Server Maintenance 4 Agustus 2021, Tidak Bisa Login!

Hari ini pada tanggal 4 Agustus 2021, Free Fire (FF) akan menjalankan Server Maintenance yang berarti bahwa pemain tidak akan bisa login ke dalam game!

Bagi Spinners yang belum tahu, Server Maintenance dilakukan untuk menyiapkan semua hal baru yang akan datang di update FF OB29.

Free Fire selalu menghadirkan update baru setiap dua bulan sekali, dan terakhir kali update tersebut datang adalah pada bulan Juni 2021.

Pihak dari Garena telah mengumumkan bahwa game tidak akan bisa diakses selama Maintenance sedang berlangsung.

“…Server akan ditutup mulai jam 11:00 WIB hingga selesai. Bersiaplah menyambut update-update terbaru di Free Fire…” – Instagram FreeFireBGID

Berapa lama Server Maintenance berjalan

Server Maintenance Free Fire akan memakan waktu sekitar 1 hingga 6 jam (tergantung dengan besar size dan banyaknya fitur yang akan hadir di patch tersebut).

Baca Juga: Bocoran Gold Royale Free Fire (FF) Agustus 2021, Tema Persia?

Sebab itu, Spinners tidak akan bisa memainkan game selama Server Maintenance sedang berjalan, dan kita hanya bisa menunggu secara sabar karena setelah update selesai akan ada banyak sekali hal baru yang bisa dicoba!

Perubahan di Update OB29 Free Fire

lone wolf by 1 FF
Sumber: Garena

Pada update kali ini, Garena telah menghadirkan banyak sekali hal baru seperti mode game baru, perubahan skill karakter, buff senjata dan masih banyak lagi!

Bagi kamu yang penasaran, berikut adalah beberapa hal utama yang hadir di update FF OB29:

Itulah informasi mengenai Server Maintenance Free Fire (FF) pada tanggal 4 Agustus 2021 dan alasan kamu tidak bisa login kedalam game!

Jangan lupa kunjungi SPIN Website untuk informasi lainnya, dan ikuti akun Instagram dan Youtube kita.

Artikel Terbaru