Ikuti Event Perang Saudara Tatsuya vs Shirou dan Miliki Bartender Bundle FF Keren!
Dalam rangkaian update terbaru Free Fire (FF) OB36 kemarin, Free Fire turut menghadirkan sebuah event terbaru untuk menyambut update sekaligus karakter baru.
Keduanya disambut dalam event bertajuk Free Fire Double Trouble X OB36 Patch. Event ini juga membawa hadiah utamanya dalam Special Interface.
Special Interface untuk event ini sendiri dikonfirmasi telah dirilis dalam bagian pojok kanan atas dalam game, di mana akan ada hadiah menarik yang bisa dimiliki gratis.
Hadiah tersebut adalah Bartender Bundle FF keren yang bisa kamu miliki dengan mengikuti ulasan yang kita bahas dalam artikel berikut!
Baca Juga: Gratis! Gini Cara Dapetin Karakter Tatsuya FF, Tinggal Login di Tanggal Ini!
Bartender Bundle FF Keren
Ada banyak sekali aktivitas-aktivitas seru yang bisa kamu lakukan dalam menyelesaikan misinya yang menawarkan sejumlah hadiah menarik dan eksklusif hanya di event tersebut.
Salah satunya menuntaskan misi utama dalam Special Interface bertajuk Double Trouble Interface yang dirilis mulai hari ini 23 September hingga 8 Oktober 2022 mendatang.
Kamu bisa memiliki sebuah bundle Bartender sebagai hadiah utama. Bundle ini memiliki pakaian yang formal menggunakan rompi dan dasi yang rapi. Namun, dengan rambut yang sedikit aneh berwarna biru.
Kamu bisa memilikinya dengan mengikuti cara berikut ini:
- Bersaing dengan Shirou menjadi yang lebih cepat mencapai progresss 100 persen.
- Tingkatkan progress dengan memasukkan Token yang dikumpulkan melalui misi harian.
- Ketika mencapai 100 persen, babak ini akan berakhir dan memasuki tahap perhitungan skor.
- Dapatkan Bro Poin sesuai hasil. Jika berhasil di depan Shirou maka akan mendapatkan Poin Bro tambahan.
- Capai 120 Bro Poin agar bisa mendapatkan Bartender Bundle gratis.
Baca Juga: Kumpulan 30 Nama Guild FF Seram 2022, Buruan Pakai Sebelum Kehabisan!
Nah, itulah hadiah dan serangkaian misi yang harus kamu lakukan untuk memperoleh hadiah-hadiah tersebut. Jangan lupa kunjungi SPIN Website untuk update terbaru lainnya, dan ikuti Instagram dan Youtube kita.