Pernahkah kalian penasaran dengan apa sebenarnya kegunaan dari statistik dalam senjata Free Fire yang kalian miliki?
Jika kalian melihat, dalam game battle royale nomor 1 di Play Store ini, setiap senjata memiliki statistiknya masing-masing.
Yang lebih menariknya, setiap kali kalian membeli sebuah skin, atau menggantikan skin senjata kalian, maka statistik senjata tersebut juga akan berubah.
Jadi setiap skin senjata yang kalian punya memiliki statistik nya masing-masing, seperti menambahkan damage, reload speed, dan lain-lain.
Nah, tahukah kalian dari salah satu statistik tersebut, ada satu yang sering dijadikan patokan bagi para pemain FF?
Statistik tersebut adalah rate of fire yang banyak diminati oleh para pemain Free Fire menurut Booyah.
Apa sebenarnya kegunaan dari Rate of Fire sendiri?
Rate of Fire Free Fire Banyak Diminati Pemain FF!
Jika kita menerjemahkan arti dari kata-kata tersebut, rate of fire diartikan sebagai laju tembakan senjata.
Laju tembakan adalah frekuensi menembak sebuah senjata untuk meluncurkan proyektilnya. Itu biasanya diukur dalam peluru per menit, atau peluru per detik.
Jadi semakin besar statitik rate of fire, maka senjata yang kalian gunakan akan lebih cepat mengeluarkan peluru.
Baca Juga: Evos MR05 beri Rekomendasi Senjata dan Karakter Free Fire Untuk Rusher!
Rate of fire berbeda dengan bullet speed, dimana keduanya memang berkaitan dengan kecepatan senjata, tetapi kecepatannya sudah beda pembahasan.
Rate of fire menunjukkan kepada kecepatan berapa peluru yang dapat dikeluarkan oleh senjata per detiknya atau per menit, sedangkan bullet speed adalah kecepatan peluru dari senjata ke jarak tertentu.
Maka dari itu, untuk para rusher di Free Fire sangat suka menggunakan senjata dengan rate of fire yang tinggi, karena akan lebih cepat memberikan damage ke musuh.
Meskipun begitu, biasanya skin senjata yang menambahkan statistik rate of fire ke sebuah senjata, akan mengalami pengurangan juga.
Baca Juga: Tengok Statistik Evo Gun Terbaru FF, Scar Megalodon Alpha!
Yang paling sering dikurangi ketika rate of fire senjata bertambah adalah, reload speed atau jumlah peluru dalam Free Fire.
Hal ini dilakukan agar memberikan penyeimbangan kepada sebuah senjata agar tidak terlalu OP dalam pertandingan.
Nah bagaimana Spinner? Apakah menurut kalian rate of fire betul statistik yang paling banyak diperhatikan di Free Fire?
Jangan lupa kunjungi SPIN Website untuk informasi lainnya, dan ikuti akun Instagram dan Youtube kita.