Ini lah 7 Game grafik Pixel Art untuk Android dan iOS untuk Online dan Offline.
Saat ini banyaknya developer yang memberikan grafik game yang sangat memanjakan mata pemain, tidak hanya itu namun ada pemain yang tetap setia dengan grafik game pixel art.
Nah, kali ini SPIN Esports akan memberikan kalian rekomendasi game Android dan iOS dengan grafik pixel art.
BACA JUGA: 5 Game RPG Terbaik Bertemakan Anime! Kalian Harus Main!
1. Ninja Chowdown
Game ini merupakan game dengan grafik Pixel Art akan tetapi game ini sangat seru untuk dimainkan. Kalian akan menjadi seorang ninja namun ninja tersebut akan terlihat gemuk dan kalian perlu mengejar donat serta melawan Boss di setiap level yang ada.
2. Tiny Island Survival
Kalian akan memainkan seorang pria yang sedang berada di suatu pulau dan mengharuskan kalian untuk bertahan hidup di pulau tersebut. Kalian dapat mencari makan dan juga membuat rumah.
3. Dadish 3
Kalian akan menjadi sebuah Dadish dan kalian akan memulai petualangan kalian bersama seekor Lumba-lumba biru. Game ini cook dimainkan untuk segala umur, mulai dari anak-anak hingga orang dewasa.
4. Darkrise – Pixel Action RPG
Darkrise merupakan game hardcore klasik dengan genre RPG kalian dapat melihat adanya 3 karakter. Untuk setiap permainan kalian perlu melawan makhluk undead dan demons. Game ini seru untuk dimainkan oleh kalian sebab jalan ceritanya pun menyenangkan.
5. Coromon
Coromon merupakan game yang mirip dengan Pokemon, kalian dapat menangkap atau menjinakan monster modern dan game tersebut memberikan cerita yang ringan dan pertarungan secara strategis dengan berbasis giliran.
6. Streets of Rage 4
Game satu ini merupakan game lanjutan dari Street of Rage retro dengan mekanisme seperti permainan bertarung. Kalian wajib mencoba salah satu game ini karena game ini seru dan juga memiliki jalan cerita yang unik.
BACA JUGA: 5 Game Online Mobile Favorit Untuk Nemenin Puasa Kalian
Jangan lupa kunjungi SPIN Website untuk update terbaru lainnya, dan ikuti Instagram dan Youtube kita.