Mika Telah Hadir, Apakah Karakter Genshin Impact Baru Ini Wajib Gacha?
Karakter baru kembali dihadirkan oleh Genshin Impact. Dia adalah Mika karakter baru dari region Mondstadt.
Usai beberapa patch dan sampai di region Sumeru, ternyata karakter baru yang dihadirkan oleh Genshin Impact merupakan karakter yang berasal dari region pertama.
BACA JUGA: Bakalan Ada Reaction Baru dari Electro-Charged Genshin Impact?
Memang hal ini sesuai dengan lore yang ada di mana Mika baru diperkenalkan beberapa patch sebelumnya. Kini memasuki phase 2 Genshin Impact 3.5 karakter Mika sudah hadir bersama dua re-run karakter yaitu Shenhe dan Ayaka. Apakah karakter baru ini wajib kalian gacha?
Alasan Gacha Mika
Sebagai karakter baru tentu kalian bertanya-tanya apakah karakter ini wajib kalian punya atau tidak, dan ini beberapa alasan untuk kalian gacha Mika.
- Karakter baru yang menarik
- Support yang bisa meningkatkan Attack Speed dan Physical DMG
- Cocok untuk dua karakter lain yaitu Ayato dan Wanderer
Untuk sementara inilah alasan yang memungkinan kalian gacha karakter Mika, untuk Eula nampaknya bisa cocok karena meningkatkan Physical DMG namun untuk Attack Speed yang diberikan tak cukup besar bila dari Mika sendiri.
Dua karakter lain yang memanfaatkan Attack Speed adalah Wanderer dan Ayato, itu pun dengan line-up yang cukup unik yaitu Yun Jin dan Chongyun, karakter semuanya bersinergi untuk meningkatkan attack speed.
Sebagai karakter baru tentu mekanisme skill sangat menarik, dia merupakan pure support yang bisa heal, memberikan tambahan attack speed, dan physical DMG, tentu jika kamu ingin variasi bisa jadi opsi yang menarik.
Namun karakter keterbatasan tadi, sepertinya Mika bukanlah karakter bintang 4 yang wajib kalian miliki, masih banyak karakter bintang 4 yang bisa kamu mainkan seperti Xingqiu, Bennett, Xiangling dan lainnya.
Keterbatasan itu membuat Mika juga tidak bisa masuk banyak line-up untuk saat ini, kita belum tahu kedepannya karena biasanya jika ada region baru nantinya akan ada mekanisme baru yang cocok seperti Dendro yang ternyata memperkuat banyak karakter Elctro.
BACA JUGA: Tier List Genshin Impact 3.5, Dehya Jadi Karakter Buruk?
Jangan lupa kunjungi SPIN Website untuk update terbaru lainnya, dan ikuti Instagram dan Youtube kita.