Rekomendasi Build Senjata dan Artefak Terbaik Candace Genshin Impact!
Candace sudah hadir ke Genshin Impact di versi 3.1, bersama dengan karakter baru lainnya yaitu Cyno.
Candace sendiri diinformasikan bisa menjadi Hydro Support unik karena bisa memberikan hydro infusion serta buff elemental damage normal attack.
Nah, buat kalian yang masih bingung untuk senjata dan artefak terbaik di sini SPIN Esports akan informasikan rekomendasi build terbaik untuk Candace di Genshin Impact.
BACA JUGA: Rekomendasi Build Senjata dan Artefak Terbaik Cyno Genshin Impact!
Rekomendasi Senjata Candace
Untuk senjata sendiri sebenarnya kamu bisa menggunakan beberapa seperti:
- Favonius Lance (4*) Energy Recharge
- The Catch (4*) Energy Recharge
- Prototype Starglitter (4*) Energy Recharge
- Black Tassel (3*) HP%
- Engulfing Lightning (5*) Energy Recharge
- Skyward Spine (5*) Energy Recharge
Tentu banyak senjata F2P yang bisa digunakan semisal Black Tassel dengan sub stats HP%, lalu The Catch dan Prototype Starglitter sub stats Energy Recharge.
Untuk senjata bintang 5 tentu direkomendasikan beragam senjata semisal Signature Weapon milik Raiden Shogun dan Skyward Spine yang memang cocok untuk Candace.
Rekomendasi Artefak Candace Genshin Impact
Artefak sendiri lebih disarankan menggunakan salah satu dari yang kami sebutkan di bawah ini yaitu:
- 4 Set Noblesse Oblige
- 2 Set Tenacity of Millelith dan 2 Set Emblem of Severed Fate
Pilihan stats untuk 3 artefak yaitu:
- Sands: ER%/HP%
- Goblet: HP%
- Circlet: HP%
Substats diutamakan: ER% dan HP%
Karena Candace karakter support yang butuh HP tinggi jadi HP% jadi prioritas dan tentu dengan Energy Recharge sekitar 150-200% yang tercukupi dulu agar Elemental Burst bisa terus aktif.
Itulah rekomendasi build senjata dan artefak untuk Candace yang terbaik untuk saat ini berdasarkan beberapa konten kreator Genshin Impact. Semoga membantu ya Spinners.
BACA JUGA: Lokasi Farming Scarab Material Cyno Genshin Impact!
Jangan lupa kunjungi SPIN Website untuk update terbaru lainnya, dan ikuti Instagram dan Youtube kita.