Sudah Bisa Pra-Unduh Genshin Impact 2.3, Berapa Size-nya?
Mulai hari ini (22 November 2021) kamu sudah bisa lakukan pra-unduh Genshin Impact versi 2.3. Pastikan jangan sampai kelewatan ya karena hal ini bisa membantu kamu untuk nikmati versi terbaru lebih cepat.
Fitur ini selalu hadir sebelum update besar hadir dan tentunya ini sangat memudahkan kamu untuk melakukan update nanti, karena dengan pra-unduh kamu tidak perlu melakukan download besar seperti kala kamu bermain pertama kali.
Update 2.3 ini sesuai dengan pengumuman resmi dari miHoYo melalui website resmi Genshin Impact akan hadir di tanggal 24 November 2021 nanti sekitar jam 05.00 WIB.
BACA JUGA: Bocoran Karakter Rate-up Banner Albedo & Eula Genshin Impact, Sama?
Cara Pra-Unduh Genshin Impact
Untuk melakukan pra-unduh Genshin Impact versi 2.3 cukup mudah kamu hanya perlu mengikuti langkah berikut untuk masing-masing platform:
- PC: Tutup aplikasi game, lalu buka kembali launcher dan tekan tombol “Update”.
- iOS: Masuk ke App Store dan tekan tombol “Perbarui”.
- Android: Masuk ke dalam game dan ikuti petunjuk update di menu pop-up yang muncul;
- PlayStation®4 dan PlayStation®5: Buka menu utama > Pilih Genshin Impact > Tekan tombol OPTIONS > Pilih “Periksa Pembaruan”.
Cukup simple ya kan. Dan pertanyaan selanjutnya yang akan muncul adalah berapa jumlah size pra-unduh untuk versi terbaru ini.
Untuk PC sendiri ada di sekitar 7 GB. Dan untuk Android adalah sekitar 3 GB tepatnya 3,75 GB.
Cara Pra-Unduh Genshin Impact 2.3 di Android
Pertama Pilih Paimon
Kedua Pilih Setting (Gambar Gear)
Ketiga Pilih Tab Other
Keempat Pilih Pra-Unduh
Siapa nih yang udah nggak sabar buat update terbaru Genshin Impact tersebut? Jangan lupa lakukan pra-unduh agar tidak perlu unduh lama nantinya saat hari-H update ya di tanggal 24 November 2021.
BACA JUGA: Lebih Baik Gacha Albedo atau Eula di Genshin Impact 2.3? Ini Jawabannya!
Jangan lupa kunjungi SPIN Website untuk update terbaru lainnya, dan ikuti Instagram dan Youtube kita.