Rekomendasi Build Jingliu HSR, Karakter Destruction OP!

Rekomendasi Build Jingliu HSR, Karakter Destruction OP!

Di sini kami akan berikan informasi menarik mengenai build rekomendasi untuk karakter baru Jingliu, dia merupakan karakter bintang 5 baru dengan elemen Ice dan memilik Path the Destruction.

Bisa dibilang sebagai karakter damage dealer dalam tim, dia memiliki mekanisme unik di mana dia memiliki dua mode dan mengonsumsi Syzygy yang bisa mengubahnya menjadi mode garang.

Nah, kira-kira gimana build yang terbaik ya? Simak penjelasan dari SPIN Esports berikut ini.

BACA JUGA: Bocoran Gameplay Hanya Honkai Star Rail, Bintang 4 Premium!

BACA JUGA: Kode Redeem Honkai Star Rail (HSR) Oktober 2023 Versi 1.4!

Light Cone

Jingliu
source: afkgaming
  • I Shall Be My Own Sword *5 Signature Jingliu
  • On the Fall of the Aeon *5
  • Something Irreplaceable *5
  • A Secret Fow *4

Tak banyak pilihan untuk Jingliu saat ini, namun tentu yang terbaik adalah Signature Light Cone miliknya. Selanjutnya bisa kamu pilih Light Cone dari toko Herta bintang 5 yaitu On the Fall of the Aeon ataupun Something Irreplaceable milik Clara yang ada pada Starlight Exchange Shop.

Terakhir bisa pilih antara Light Cone lainnya yang kamu miliki namun kami rekomendasikan light cone bintang 4 hanya milik Arlan yaitu A Secret Fow.

Relic

  • 4 Set Hunter of Glacial Forest (Ice)
  • 2 Set Hunter of Glacial Forest (Ice) dan 2 Set Musketeer of Wild Wheat (jika stats bagus)

*Stats

  • Body: Crit DMG (tidak disarankan Crit Rate karena bisa membuat Jingliu over crit rate)
  • Feet: ATK%/SPD

Sudah pasti set Ice yang diutamakan, namun jika belum ada yang bagus bisa pakai dua set Ice dan dua Set Musketeer.

Planar Ornaments

  • 2 Set Rutilant Arena
  • 2 Set Fleet of the Ageless (optional jika stats lebih baik)

*Stats

  • Planar Sphere: Ice DMG Boost
  • Link Rope: ATK%/ERR

Rutilane Arena tentu dutamakan karena efeknya sangat cocok untuk Jingliu memberikan tambahan untuk skillnya dengan crit rate yang bisa dipastikan bisa tercapai.

Namun jika belum ada yang bagus bisa pakai 2 set Ageless karena universal dan memberikan tambahan attack.

BACA JUGA: Lebih Baik Gacha Jingliu, Topaz atau Seele di HSR 1.4?

BACA JUGA: Setelah Huo Huo, HSR Umumkan Dua Karakter Physical Baru!

Jangan lupa kunjungi SPIN Website untuk update terbaru lainnya, dan ikuti Instagram dan Youtube kita

 

Romi Subhan (tomoyagale)
Romi Subhan (tomoyagale)
Seorang penulis yang gemar menulis tentang Mobile Legends.

Artikel Terbaru