Rayakan Ulang Tahun Ke-10, Twitch Bakal Rilis Emote Animasi!

Rayakan Ulang Tahun Ke-10, Twitch Bakal Rilis Emote Animasi!

Twitch akhirnya mengkonfirmasi bahwa emote animasi akan resmi dirilis ke platform tersebut sebagai bagian dari perayaan ulang tahun ke-10, perusahaan tersebut mengumumkannya hari ini (5/6).

Sementara itu, emote animasi sendiri sebenarnya telah berada di ruang obrolan selama bertahun-tahun sebagai bagian dari ekstensi tambahan seperti BetterTwitchTV.

Kini Twitch meluncurkan versi resmi bagi kreator untuk mengunggah emote diri mereka sendiri dan untuk digunakan dan dilihat dalam obrolan tanpa ekstensi tambahan yang diperlukan.

BACA JUGA: Twitch Resmi Perkenalkan Fitur Chant Untuk Obrolan Para Penonton!

Ada Perombakan Emote

Photo via Steam Community
Photo via Steam Community

Para kreator juga nantinya akan dapat mengaktifkan animasi pada emote yang ada, seperti Kappa atau PogChamp. Emote tersebut dapat digerakkan untuk memutar, meluncur masuk atau meluncur keluar.

Perombakan emote mencakup emote khusus pengikut, yang akan didapatkan oleh para penggemar setelah mereka mengikuti saluran para kreator. Emote tersebut tentunya hanya dapat digunakan dalam saluran tertentu.

Akan Berada Di Library

Photo via Techcrunch

Semua opsi emote baru akan berada di bagian Library untuk emote baru yang akan tersedia untuk kreator. Library juga akan menampung emote yang telah disetujui untuk disimpan dan diakses, bahkan jika emote tersebut tidak aktif.

“Kreator akan dapat mengontrol emote mana yang aktif dan menugaskannya ke tingkat yang berbeda, semuanya dari satu tempat (library)” kata Twitch.

Selain itu, Twitch juga menjelaskan tujuan utamanya melakukan perbaikan dari sisi emote yang telah mereka tawarkan.

“Dengan membangun infrastruktur emote yang lebih baik, kami menawarkan pengguna Twitch lebih banyak cara untuk mengekspresikan diri mereka sendiri, memberikan kreator lebih banyak kontrol atas budaya komunitas mereka, dan membantu mereka menjadi lebih gesit dengan membuatnya lebih mudah untuk mengaktifkan, menonaktifkan, dan menetapkan kembali emote tanpa perlu mengirimkan kembali untuk mendapatkan persetujuan” tutup platform besar untuk streaming game tersebut.

Diakhir, Twitch juga mengatakan emote animasi tersebut baru akan tersedia untuk para mitra dalam beberapa minggu kedepan dan untuk umum akan dirilis pada akhir tahun.

BACA JUGA: Pecahkan Rekor, Twitch Sentuh 2,1 Miliar Tontonan Pada Bulan April!

Jangan lupa juga kunjungi SPIN Website untuk update terbaru lainnya, dan ikuti Instagram dan Youtube kita.

Aditya Pratama (Adityapr)
Aditya Pratama (Adityapr)
Penggemar berat game bergenre MOBA yang mampu bermain di segala posisi dengan hampir sama baiknya.

Artikel Terbaru