OpenSea Alami Bug, Hacker Berhasil Borong NFT Dengan Harga Murah Meriah

Marketplace NFT terbesar, yaitu OpenSea baru-baru ini alami bug yang menyebabkan para hacker berhasil membeli NFT dengan harga yang jauh lebih murah.

Perusahaan analitik blockchain, Elliptic mengabarkan jika bug tersebut setidaknya sudah dimanfaatkan oleh tiga orang hacker, untuk membeli delapan NFT yang nilainya 1 juta dollar AS atau setara dengan Rp 14,3 miliar.

Aset NFT yang mereka borong adalah koleksi dari Bored Ape Yacht Club, Mutant Ape Yacht Club, Cool Cats, dan Cyberkongz. Semua aset tersebut memang saat ini tengah ngetrend dan banyak orang yang mengoleksinya.

OpenSea Alami Bug, Hacker Langsung Borong NFT!

Alasan mengapa para hacker tersebut dapat membeli NFT dengan harga yang murah adalah karena marketplace tersebut memiliki celah ketika sedang mengalami gangguan, yang bisa dimasuki oleh para hacker.

Baca Juga: Gampang! Begini Cara Beli NFT di OpenSea

Alhasil, para hacker itu dengan leluasa bisa memilih dan membeli NFT kesukaannya dengan harga yang jauh dari harga pasaran aslinya.

Contohnya adalah ada hacker yang berhasil membeli NFT BAYC #9991 seharga 0,77 ETH saja (Rp 25,8 juta). Padahal, harga asli dari NFT BAYC ada di kisaran Rp 2,84 miliar.

OpenSea Bug
Photo: BBC

Selang 20 menit, hacker tersebut menjual NFT yang baru saja ia beli dengan harga 84,2 ETH (Rp 2,81 miliar). Otomatis, ia mendapatkan keuntungan sebesar 194.000 dollar AS (Rp 2,78 miliar).

Kemudian, ada hacker lain yang membeli aset Mutan Ape Yacht Club ketika marketplace OpenSea sedang mengalami bug dengan harga 10.600 dollar AS (Rp 152 juta), lalu ia langsung menjualnya dengan harga 34.800 dollar AS (Rp 500 juta).

Di hari yang sama, akun bernama jpegdegenlove juga membeli 7 aset NFT dari BAYC, MAYC, Cool Cats, dan Cyberkongz dengan harga yang sangat murah, yaitu 133.000 dollar AS saja, atau setara dengan Rp 1,9 miliar.

Padahal, aset milik BAYC di marketplace OpenSea memiliki harga terendah 93 ETH (Rp 3,2 miliar). Hacker tersebut pun juga sudah menjual ketujuh NFT-nya dengan harga 934.000 dollar AS (Rp 13,4 miliar).

Baca Juga: Kevin Hart Beli NFT Bored Ape Yacht Club Seharga Rp 2,8 Miliar!

OpenSea Bug
Photo: elliptic

Namun, aksi dari jpegdegenlove ini tercium oleh pihak OpenSea dan akhirnya jpegdegenlove memberikan kompensasi kepada akun yang sudah menjadi korbannya sebesar 20 ETH untuk akun bernama TBALLER dan 13 ETH untuk akun Vault327.

Artikel Terbaru