Alasan mengapa Apple ingin memangkas produksi pembuatan iPhone SE 2022 ternyata bukan karena kurang laku guys. Melainkan karena konflik antara Rusia-Ukraina masih berlangsung dan inflasi yang sedang meningkat.
Seperti yang sudah sama-sama kita tau, Apple memang baru saja merilis iPhone SE 2022 pada 8 Maret 2022 lalu. Perilisan hp terbaru dari Apple ini pun disambut hangat oleh para pecinta gadget, karena hp ini sudah mengusung jaringan 5G namun harga yang ditawarkan tergolong murah.
Namun, kini ada kabar yang kurang mengenakkan dari hp tersebut. Pasalnya, Apple mau tidak mau harus memotong produksi dari iPhone SE 2022, kabar ini pun sudah dikonfirmasi langsung oleh Nikkei.
Apple Ingin Memangkas Produksi iPhone SE 2022, Benarkah?
Menurut laporan yang dikeluarkan oleh Nikkei, karena dua alasan yang sudah disebutkan diatas Apple kini harus memotong produk iPhone SE versi terbarunya sebanyak 20%. Angka tersebut setara dengan 2 hingga 3 juta unit.
Baca Juga: Madonna Beli NFT Bored Ape Yacht Club, Segini Harganya!
Menurut beberapa sumber terpercaya, selain alasan konflik antara Rusia-Ukraina dan melonjaknya inflasi, pihak Apple harus memotong produksi hpnya tersebut karena peminatnya tidak terlalu banyak.
Hal ini dikarenakan SE 2022 tidak jauh berbeda dengan seri SE 2020, perbedaannya hanya ada di segi chipset dan jaringannya saja. Untuk iPhone SE 2022, Apple sudah membekalinya dengan chipset A15 Bionic dan sudah dibekali dengan jaringan 5G.
Sementara itu, iPhone SE 2020 belum menggunakan dua elemen tersebut. Namun untuk dari segi desain, tidak ada perubahan yang berarti yang membuat tampilan dari SE versi terbaru ini biasa saja.
Secara tidak langsung, hal tersebut membuat daya tarik konsumen terhadap iPhone SE 2022 berkurang.
Pendapat ini sejalan dengan pernyataan dari analis Isaiah Research, yaitu Eddie Han yang mengatakan jika SE 2022 sangat mirip dengan SE 2020, sehingga gairah pembeli untuk meminang hp tersebut sangat kurang.
“Itu terlihat sangat mirip dengan iPhone SE (2020), refurbishment kedua dari iPhone 8, dan bahkan lebih kecil kemungkinannya untuk membangkitkan minat konsumen,” ujar Eddie Han.
Baca Juga: Ukraina Resmi Luncurkan NFT Bertajuk Museum of War
Selain iPhone SE 2022, produk Apple lainnya seperti Airpods juga harus mengurangi produksinya karena permintaan dari para konsumen yang tidak sesuai dengan perkiraan. Total, produksi Airpods akan dikurangi hingga 10 juta unit lho guys!