McDonalds dikabarkan sudah siap membangun restoran virtual di Metaverse, hal ini dilakukan untuk mengikuti tren Metaverse yang tengah digandrungi oleh banyak orang.
Metaverse adalah sebuah realitas virtual yang memungkinkan penggunanya pergi kemanapun hanya dengan menggunakan headset VR saja. Teknologi ini dipopulerkan oleh Mark Zuckerberg dan peminatnya semakin banyak.
Baca Juga: Snoop Dogg Akan Jual Lagu Buatannya Dalam Bentuk NFT, Tertarik?
Maka dari itu, McDonalds yang notabennya adalah restoran cepat saji ingin ikut terjun ke dunia Metaverse, menyusul perusahaan-perusahaan lainnya yang sudah terlebih dahulu menyelam ke Metaverse.
Siap-Siap! McDonalds Akan Bangun Restoran Virtual di Metaverse
Belum lama, Josh Gerben selaku Pengacara merek dagang dan pendiri kekayaan intelektual, membuat postingan di akun Twitternya yang menyebutkan jika McD telah mendaftarkan 10 merk dagangnya untuk dikonversi menjadi versi digital.
Josh juga mengabarkan, jika salah satu restoran cepat terbesar di dunia tersebut memaparkan keinginannya untuk membuat sebuah restoran virtual.
McDonald's is headed to the metaverse.
The company has filed 10 (TEN!) trademark applications indicating it plans to offer "a virtual restaurant featuring actual and virtual goods" and "operating a virtual restaurant featuring home delivery."#Mcdonalds #Metaverse pic.twitter.com/J9pK7EK9nl
— Josh Gerben (@JoshGerben) February 9, 2022
Di dalam restoran virtual tersebut, McDonalds akan menjual beberapa produk makanan dan minuman dalam bentuk digital. Nantinya, barang yang dibeli dari restoran virtual tersebut akan dikirim ke alamat pembeli.
Selain itu, McD juga akan membuat sebuah karya seni dan NFT yang bisa dibeli oleh semua orang.
Gak cuma itu aja guys, McDonalds juga sedang memodifikasi salah satu meri dagangnya, yaitu McCafe yang nantinya akan menghadirkan sebuah konser secara virtual.
Konser tersebut bisa saja dihadiri oleh musisi-musisi ternama untuk memanjakan para pengunjungnya.
Dengan begini, kamu gak perlu mengeluarkan uang yang banyak hanya untuk bisa melihat aksi dari musisi idola kamu. Gimana? Canggih banget kan? Hehe.
Baca Juga: Canggih! Alfa Romeo Tonale Jadi Mobil Pertama yang Memiliki Fitur NFT
Tapi, rencana itu semua membutuhkan waktu yang tidak sebentar. Pihak McDonalds harus merancangnya matang-matang, agar niatnya untuk membangun Metaverse versinya sendiri dapat berjalan sesuai dengan keinginannya.