Penyanyi, aktris, dan pengusaha Madonna resmi membeli NFT Bored Ape Yacht Club (BAYC) dengan harga yang fantastis. Kabar ini didapat dari postingan Instagramnya beberapa waktu yang lalu.
Non Fungible Token (NFT) memang tengah membius semua orang dari seluruh penjuru dunia. Disini, orang-orang bebas memilih perannya sendiri, apakah ingin jadi kreator NFT atau hanya ingin membeli dan mengkoleksinya saja.
Kalau untuk Madonna, ia lebih memilih untuk menjadi pengkoleksinya saja, dengan membeli salah satu token paling hits di dunia, yakni Bored Ape Yacht Club yang dikembangkan oleh Yuga Labs.
Madonna Rela Keluarkan Rp 7,173 Miliar Untuk Membeli NFT Bored Ape Yacht Club
Belum lama, wanita dengan nama asli Madonna Louise Ciccone ini mengumumkan jika dirinya secara resmi telah terjun ke dunia Metaverse dengan membeli salah satu karya digital milik BAYC.
Baca Juga: Deretan Negara yang Melarang Penggunaaan Kripto
“Saya akhirnya memasuki metaverse. Dapat kera bosan (BAYC) saya sendiri. Apa nama yang harus saya berikan kepadabya?” tulis Madonna dalam caption Instagramnya.
Token BAYC #4988 ini ia tebus dengan harga 570.000 dolar AS atau setara dengan Rp 7,173 miliar lewat MoonPay. Tentunya, harga dari token tersebut dipastikan bakalan melonjak seiring meroketnya nama Bored Ape Yact Club dikalangan para pengkoleksi NFT.
Selain Madonna, beberapa pesohor dunia juga sudah memiliki NFT dari Bored Ape adalah Justin Bieber, Neymar, Eminem, Kevin Hart, Paris Hilton, Post Malone, Snoop Dogg, Shaquille O’Neal, Stephen Curry, hingga Serena Williams.
Salah satu alasan utama mengapa Bored Ape Yact Club menjadi NFT incaran para kalangan selebritis adalah karena token ini memiliki desain yang sangat unik, yaitu sebuah kera yang dimodifikasi dengan tambahan aksesoris yang melekat pada tubuhnya.
Baca Juga: Liverpool Hadrikan Koleksi NFT Pertamanya, Desainnya Unik Banget!
Selain itu, BAYC juga memiliki harga yang cukup stabil dan terkesan naik setiap harinya. Hal inilah yang menjadi alasan mengapa orang-orang tertarik untuk mengkoleksi NFT tersebut untuk dijadikan sebagai lahan investasi.