Kali ini SPIN akan memberikan 5 rekomendasi marketplace NFT terbaik buatan Indonesia. Kalau kamu punya koleksi NFT, bisa kamu jual disini guys!
Tren Non Fungible Token (NFT) di Indonesia memang sedang menjamur. Banyak orang yang kini berlomba-lomba untuk membeli atau menjual koleksi NFT miliknya, demi mendapatkan keuntungan yang mereka harapkan.
Untuk melakukan aktivitas jual-beli aset digital NFT, tentunya harus dilakukan di sebuah marketplace khusus yang menjual koleksi NFT. Jadi, kamu gak bisa sembarangan menjual atau membeli aset digital tersebut guys.
Nah ternyata, ada beberapa marketplace asli Indonesia yang bisa kamu kunjungi untuk melakukan transaksi Non Fungible Token lho. Mau tau apa saja? Simak artikel ini sampai habis ya, karena SPIN akan memberikan beberapa rekomendasinya untuk kamu.
5 Marketplace NFT Terbaik Buatan Indonesia
1. TokoMall
Tentu kamu sudah gak asing kan dengan marketplace ini? Yap, TokoMall saat ini menjadi salah satu marketplace dalam negeri yang cukup digandrungi oleh banyak orang.
Fiturnya yang melimpah, aplikasinya yang easy to use, membuat TokoMall menjadi salah satu marketplace yang wajib kamu kunjungi.
2. Enevti
Marketplace ini adalah buatan Aldo Suhartono Putra. Berbeda dari markeplace lainnya, Enevti memungkinkan para penggunanya untuk berinteraksi langsung dengan creator favoritnya. Alhasil, hubungan antara creator dan buyer akan semakin dekat.
3. Marketplace NFT Buatan Indonesia: Paras.id
Jika biasanya marketplace lain mengunakan mata uang Ethereum (ETH) untuk membeli koleksi NFT, maka Paras.id agak sedikit berbeda karena marketplace tersebut hanya menyediakan metode pembayaran dengan menggunakan mata uang NEAR.
Baca Juga: 5 Artis Indonesia yang Sukses Terjun ke Dunia NFT
Tenang, pilihan NFTnya sangat beragam lho sehingga kamu bisa memilihnya dengan leluasa.
4. Kolektibel
Salah satu hal yang menjadi nilai tambah untuk kolektibel adalah marketplace ini menyediakan fitur bernama Secondary Market. Fitur ini memungkinkan para kolektor NFT dapat membuat sebuah penawaran dari koleksi yang mereka miliki.
Yang paling keren, koleksi NFT di Kolektibel bisa dibeli dengan menggunakan metode pembayaran kartu kredit/debit, transfer bank, e-wallet, dan juga bisa membayar lewat Indomaret atau Alfamart. Keren kan?
5. Baliola
Baliola adalah marketplace NFT lokal, yang digarap oleh Badan Ekonomi Kreatif Denpasar. Marketplace satu ini dipenuhi dengan karya NFT buatan seniman asli Bali.
Untuk kamu yang suka dengan karya seni khas Bali, namun dalam versi aset digital, maka marketplace ini wajib kamu kunjungi.
Baca Juga: Deretan 5 NFT Termahal di Dunia, Tertarik Membelinya?
Itu dia guys 5 rekomendasi marketplace NFT terbaik buatan Indonesia. Untuk yang punya karya NFT, kamu bisa banget nih jual karya seni tersebut di marketplace yang sudah SPIN rekomendasikan barusan.