Spotify Kuasai Pasar Streaming Musik Global

Spotify secara resmi kuasai pasar streaming musik global di quartal kedua tahun 2021. Hingga artikel ini rilis, platform streaming musik asal Swedia ini memiliki pangsa pasar sebesar 31%.

Siapa sih yang gak kenal dengan Spotify? Yap, aplikasi ini memang tengah naik daun guys, karena banyak sekali fitur-fitur menarik yang bisa kamu gunakan di aplikasi tersebut.

Selain itu, biaya berlangganannya yang murah juga menjadi salah satu alasan, mengapa Spotify lebih disukai oleh netizen dibandingkan dengan aplikasi streaming musik lainnya.

Spotify Rajai Pasar Streaming Musik Global di Q2 2021

Beberapa waktu yang lalu, Midia Research selaku perusahaan analisis media dan hiburan, merilis sebuah data, dimana Spotify memiliki sekitar 162,4 juta pelanggan pada kuartal kedua tahun 2021.

Suka Dengan Artikel Meta? Baca Juga: Alasan Meta Ingin ‘Melacak Setiap Ekspresi Dan Gerakan Mata’ Pengguna Metaverse

Angka tersebut sedikit lebih kecil daripada data yang dibagikan oleh Spotify, yang menunjukan jika platformnya memiliki 165 juta pelanggan di kuartal kedua tahun 2021.

Spotify Streaming Musik Global
Photo: MIDiA

Namun, jika merujuk pada data terbaru, perbulan Oktober 2021 Spotify berhasil mendapatkan pelanggan sebanyak 172 juta. Hmm lonjakan yang sangat tinggi ya guys.

Diposisi kedua, ada Apple Music yang menurut data memiliki pangsa pasar diangka 15% dengan jumlah pelanggan 78,6 juta. Kemudian, ada Amazon Music dan Tencent Music yang harus rela berbagi di posisi tiga, dengan pangsa pasar 13%, serta jumlah user 68,1 juta.

Terakhir, YouTube Music harus rela berada di posisi kelima, yang mendapatkan pangsa pasar hanya 8% saja dengan jumlah pengguna 41,9 juta.

Spotify Streaming Musik Global
Photo: MIDiA

Tertarik Dengan Dunia NFT? Baca Juga: Sekarang, Kamu Bisa Pamerkan Koleksi NFT di Twitter!

Dengan data tersebut, terlihat jelas jika hingga saat ini Spotify masih menjadi platform streaming musik paling favotit dan yang paling sering digunakan oleh para netizen. So, congrats Spotify!

Artikel Terbaru