Alasan Free Fire Max Tidak Ada Perubahan Gameplay!
Spinners pasti sekarang sudah tahu bahwa Garena sedang mengembangkan game FF terbaru yaitu Free Fire Max.
Saat ini FF Max sedang melalui tahap beta 3.0 dan dari reaksi banyak pemain yang mencobanya, kelihatannya game baru tersebut telah menerima respons yang positif.
Banyak players yang senang dengan peningkatan kualitas yang FF Max terima, terutama dalam segi grafik, audio dan pengalaman bermain secara keseluruhan.
Mungkin peningkatan ini akan membuat haters-haters Free Fire berhenti mengucilkan game tersebut dan lebih memberi respect!
Meskipun begitu, ada satu hal yang banyak pemain FF pertanyakan, mengapa Free Fire Max tidak menerima perubahan dalam segi gameplay sedikitpun! Mari kita bahas lebih lanjut!
Kritikan terhadap Free Fire
Selain grafik FF yang banyak pemain anggap sudah ketinggalan jaman, gameplay FF juga adalah salah satu korban dari kritikan pemain game mobile.
Banyak orang yang menganggap bahwa gameplay FF terasa terlalu kaku jika dibandingkan game battle royale mobile lainya.
Kritikan seperti karakter tidak bisa jalan mundur, tidak ada pintu, auto aim, karakter berputar-putar telah diterima oleh game yang di develop oleh Garena tersebut.
Alasan gameplay Free Fire Max masih sama
Meskipun begitu, hal inilah yang membuat FF berbeda dari game battle royale lainnya. Dengan mekanik gameplay yang lebih unik, pemain harus mempelajari trik dan skill baru yang tidak bisa langsung dibawa dari game lain.
Dan itulah alasan mengapa FF Max tidak memperkenalkan mekanisme gameplay yang baru pada game mereka.
Free Fire Max telah dibuat untuk pemain yang ingin menikmati bermain Free Fire dengan kualitas grafik yang lebih tinggi tanpa harus kehilangan inti dari game ini, gameplay-nya.
Baca Juga: Free Fire Max 3.0 Telah Hadir, Grafik Semakin Bagus!
Baca Juga: Apakah Free Fire Max (FF) Bisa Jalan di HP Kentang?
Karena selain peningkatan grafik, audio dan presentasi, secara keseluruhan, Free Fire Max hampir sama persis dengan Free Fire.
Sebab itu, pemain Free Fire Max masih akan dapat bermain dengan teman-temannya yang mungkin masih menggunakan game Free Fire yang original.
Inilah alasan mengapa Free Fire Max tidak menerima perubahan gameplay! Jangan lupa kunjungi terus website kita, untuk dapetin berita seputar eSports terupdate dan ikuti Facebook kita!