Dan merupakan hari ketiga playoff M2 berlangsung. Sebelumnya kami telah merangkum hasil dari lower bracket.
Sekarang kami akan merangkum hasil upper bracket, dimana buat kalian yang ketinggalan pertandingannya (24 Januari 2021) kami rangkumkan buat kalian!
BREN Esports Vs Burmese Ghouls
Pertandingan begitu sengit hingga berlangsung sampai game ketujuh (BO7). Pertandingan ini dimenangkan oleh BREN Esports setelah bermain dengan lebih baik di pertandingan kali ini.
Jalannya Pertandingan Grand Final M2
Game pertama BREN Esports lebih unggul dengan hyper carry Claude miliknya. Walau sempat kesulitan di awal dan mesti kalah kill di menit 14, 14-12 namun dengan lord yang ada BREN Esports berhasil memaksimalkannya. Hasilnya BREN Esports mengambil game pertama dan unggul 1-0.
BACA JUGA : BREN Esports Ungkap Cara Kalahkan Alter Ego, Dan Siap Lawan RRQ Hoshi di M2!
Game kedua berjalan lebih mudah bagi BREN Esports yang YSS. Hasilnya luar biasa dimenit kelima bahkan BREN Esport unggul 9-1, hingga akhir laga BREN Esports unggul jauh dari Burmese Ghouls dan berhasil mengambil game yang kedua.
Pada game ketiga dengan Burmese Ghouls kali ini yang mendominasi permainan dengan hyper YSS miliknya. Game ini dimenangkan oleh Burmese Ghouls dengan menit 13:26 kedudukan berubah menjadi 2-1.
Game keempat kembali jadi milik Burmese Ghouls, kembali menggunakan YSS sebagai Hyper dan Claude sidelane membuat BREN Esports kewalahan, walau sempat unggul terlebih dahulu diangka 10-2 pada menit keenam, blunder dari BREN Esports tidak terhindarkan dan akhirnya game keempat menjadi milik Burmese Ghouls. 2-2 untuk Burmese Ghouls.
Game kelima jadi milik Burmese Ghouls lagi setelah berhasil mematahkan serangan dari BREN Esports Menggunakan Hyper Claude kembali ACE jadi bintang tanpa terpick-off sekalipun 6/0/11 jadi KDA dari ACE dipertandingan ini.
Game keenam berlangsung sengit dimana Burmese Ghouls yang sepertinya akan menang harus tertahan. Menggunakan hero andalan mereka Hayabusa yang cukup nyaman di early game. Melawan Brody milik KarlTzy yang bermain dengan sangat baik. Walau semapt terculik di awal game namun berangsur-angsur blunder dilakukan Burmese Ghouls.
Memaksa game ketujuh harus dimainkan untuk menyelesaikan match Grand Final M2 kali ini !
BREN Esports Menang dan Jadi Juara M2!
Game ketujuh berlangsung sengit namun BREN Esports bermain dengan lebih rapih. Berbekal Lord yang dibawa push mid turret dari BREN Esports, meruntuhkan pertahanan Burmese Ghouls walau menggunakan Brody Hypercarry dan berhasil mempick-off hero dari BREN Esports. 4-3 BREN Esports menjadi juara M2 World Championship 2021!
Congratulations BREN ESports!
BACA JUGA : Kalahkan RRQ Hoshi di M2, Pemain BREN Esports Ungkap Caranya!
Jangan lupa kunjungi SPIN Website untuk update terbaru lainnya, dan ikuti Instagram dan Youtube kita.