Ini Build Balmond Tersakit Versi ONIC Butsss, Bisa Bikin Auto Win!
Meski sempat mendapatkan beberapa nerf, nyatanya Balmond masih menjadi salah satu hero fighter yang cukup diwaspadai di Land of Dawn.
Pasalnya memang hero tersebut memiliki lifesteal yang sulit dihentikan serta damage yang cukup mematikan.
Namun nerf yang diterimanya beberapa lalu menjadikan hero tersebut sedikit kehilangan damage sehingga dibutuhkan build yang pas untuk bisa memaksimalkan hero tersebut.
Oleh karena itu, berikut adalah build Balmond tersakit versi ONIC Butsss yang bisa membuat kalian meraih kemenangan dengan mudah.
BACA JUGA: Hero Fighter Ini Akan Dapatkan Buff Signifikan, Bakal Jadi OP Banget!
Warrior Boots
Item pertama yang diamankan oleh Butsss ialah Warrior Boots guna meningkatkan movement speed sekaligus tambahan physical defense.
Selain itu, pasif dari item tersebut juga mampu meningkatkan hingga 5 ekstra physical defense (hingga 25) selama 3 detik ketika menerima serangan basic attack dari lawan.
Bloodlust Axe
Sudah menjadi rahasia umum apabila Balmond sangat mengandalkan Spell Vamp untuk bisa mendapatkan lifesteal dari setiap skill yang ia miliki.
Oleh karena itu, Bloodlust Axe tentunya menjadi pilihan untuk Butsss karena item tersebut mampu memberikan hingga +20% Spell Vamp untuk Balmond.
War Axe
Seperti para fighter pada umumnya, tentu War Axe menjadi salah satu item yang wajib digunakan oleh Balmond.
Item tersebut pasalnya memang akan memberikan kalian pasif berupa 9 Physical Attack dan 3 Physical Penetration ketika memberikan damage kepada hero lawan serta tambahan 15% Movement Speed.
BACA JUGA: Hero Tank Legendaris Ini Akan Dapatkan Buff, Bikin Tim Makin OP!
Brute Force Breastplate
Memainkan Balmond tentunya memerlukan agresifitas yang tinggi untuk bisa memberikan damage secara terus menerus ke arah lawan.
Dengan Brute Force, hero tersebut akan mendapatkan pasif berupa peningkatan movement speed sebesar 2% serta Physical dan Magical Defense sebesar 4 selama 4 detik ketika menggunakan skill maupun basic attack miliknya.
Oracle
Untuk membuat Balmond semakin agresif dengan durabilitasnya, tentu Oracle menjadi opsi terbaik yang digunakan oleh Butssss.
Selain memberikan magic defense dan HP, item tersebut juga akan memberikan CD Reduction sebesar 10% yang membuat Balmond akan lebih sering menggunakan skill 2 miliknya.
Pasif dari Oracle juga akan memberikan shield sekaligus peningkatan regenerasi HP sebesar 30%.
Immortality
Ketika memasuki late game, tentunya Immortality bisa menjadi opsi terbaik bagi Butsss agar bisa bermain agresif namun memiliki jaminan keselamatan.
Item tersebut sendiri memang akan memberikan kalian pasif berupa bangkit kembali setelah kalian terbunuh oleh hero lawan.
BACA JUGA: Bocoran Perubahan Turtle Di Mobile Legends, Makin Wajib Diperebutkan!
Jangan lupa kunjungi SPIN Website untuk update terbaru lainnya, dan ikuti Instagram dan Youtube kita