Inilah Hero Terkuat di Rank Mythic Bulan Mei 2022, Auto Win!
Memang tidak ada jaminan bila satu hero akan sangat kuat dipakai di rank Mobile Legends karena semua hero ada counternya.
Namun berdasarkan statistik yang ada bisa disimpulkan bahwa hero ini sedang kuat-kuatnya di meta saat ini dan seringkali menang ketika digunakan.
Persentase penggunaannya pun cukup tinggi jadi tak salah jika untuk saat ini hero Mobile Legends ini jadi yang terkuat di rank tertinggi Mobile Legends yaitu Mythic.
BACA JUGA: Bocoran Revamp Skin Zodiac Mobile Legends, Inilah Dua Hero Pertama!
Penasaran siapa hero tersebut dan mengapa hero ini jadi yang terkuat saat ini?
Hero Mobile Legends Terkuat Rank Mythic Mei 2022
Dia adalah hero Ling, Assassin lincah yang jadi salah satu hero favorit dari jungler RRQ Hoshi Alberttt.
Tak mengherankan bila Ling saat ini jadi yang terkuat melihat statistiknya yang begitu mentereng.
Persentase kemenangannya jadi tertinggi dibanding hero lainnya yaitu 66,13% terpaut hampir 1% dengan pengikutnya Hanabi, namun jelas terlihat perbedaan mencolok ada di popularitynya.
Dimana Ling punya persentase tinggi (kedua) yaitu 5,03% dibanding Hanabi yang hanya 0,06%. Belum lagi persentase ban yang tinggi yaitu 70,15%, artinya hero ini bila tidak di ban kemungkinan besar di pick oleh tim ataupun lawan.
Performa ini tak lepas dari buff belakangan ini dimana Ling memiliki Critical Chance sangat tinggi sehingga setiap damage yang diberikan akan berakhir dengan critical damage dan itu sangat besar.
Tak mengherankan bila hero Assassin ini sedang sangat diminati karena memang bisa dibilang terkuat untuk saat ini (bulan Mei 2022).
Siapa di sini yang user Ling? Menurut kalian Ling emang sekuat itu atau sebenanrnya biasa saja?
BACA JUGA: Selain Karina, Inilah Hero Assassin OP dengan Build Tank!
Jangan lupa kunjungi SPIN Website untuk update terbaru lainnya, dan ikuti Instagram dan Youtube kita.