Daftar Juara MSC Mobile Legends dari Tahun ke Tahun, Dominasi Filipina!

Daftar Juara MSC Mobile Legends dari Tahun ke Tahun, Dominasi Filipina!

Setelah ajang SEA Games 2022 untuk nomor Esports resmi usai, kini ajang MSC 2022 menjadi turnamen berikutnya yang ditatap oleh para penggemar Mobile Legends di kawasan Asia Tenggara.

Pasalnya, tim-tim terbaik dari kawasan tersebut akan saling adu sikut untuk memperebutkan gelar juara serta mendapatkan hadiah besar yang telah disediakan.

Namun sebelum menatap MSC 2022, tentunya menarik untuk melihat daftar tim yang telah sukses memiliki trofi tersebut.

Oleh karena itu, berikut adalah deretan jawara MSC Mobile Legends dari tahun ke tahun.

BACA JUGA: Pak AP Bocorkan Roster RRQ Hoshi Untuk MSC 2022, Ada Nama Baru?

IDNS – 2017

IDNS MSC 2021
source: website MSC

Pada seri MSC perdana, tim perwakilan asal Thailand yakni I Do Not Sleep atau yang kerap disingkat menjadi IDNS sukses keluar sebagai juara.

Melalui pertandingan yang tidak terlalu sulit, IDNS sukses menghajar wakil Filipina, Salty Salad, dengan skor 3-0 tanpa balas di Indonesia.

Aether Main – 2018

Photo via GGWP

Kembali digelar di Jakarta, sayangnya perwakilan asal Indonesia lagi-lagi gagal keluar sebagai juara usai Aerowolf Roxy, EVOS Esports dan RRQ O2 tampil kurang maksimal.

Kali ini giliran tim asal Filipina yang sukses meraih gelar tersebut yakni Aether Main (kini BREN Esports) usai menggasak rekan senegaranya Digital Devils Pro dengan skor 3-0.

BACA JUGA: Terlalu OP, Wanwan Akhirnya Akan Mendapatkan Nerf di Mobile Legends!

ONIC Esports – 2019

Photo via Esports ID

Setelah penantian yang cukup panjang, ONIC Esports akhirnya menjadi tim Indonesia pertama yang sukses merengkuh gelar juara MSC di tahun 2019.

ONIC Esports yang masih digawangi para Kage sukses tampil luar biasa dengan mencukur habis Louvre di babak final melalui skor telak 3-0 tanpa balas atas rekan senegaranya.

Execration – 2021

Hero Andalan Execration MSC 2021
source: ig @execrationgg

Setelah sempat tertunda selama satu tahun akibat adanya pandemi Covid-19, MSC akhirnya kembali digelar pada tahun 2021.

Filipina lagi-lagi sukses kembali unjuk gigi setelah mengirimkan dua perwakilan asal negaranya di babak final yakni Execration dan Blacklist International.

Melalui pertandingan yang sangat menegangkan, Execration akhirnya keluar sebagai juara usai menumbangkan V33Wise cs dengan skor telak 4-1.

BACA JUGA: Tumbangkan Indonesia, Filipina Raih Medali Emas SEA Games MLBB!

Jangan lupa kunjungi SPIN Website untuk update terbaru lainnya, dan ikuti Instagram dan Youtube kita.

Aditya Pratama (Adityapr)
Aditya Pratama (Adityapr)
Penggemar berat game bergenre MOBA yang mampu bermain di segala posisi dengan hampir sama baiknya.

Artikel Terbaru