Hero Mage OP MLBB Ini Bakal Dapatkan Nerf, Jadi Auto Lemah!

Hero Mage OP MLBB Ini Bakal Dapatkan Nerf, Jadi Auto Lemah!

Moonton kian mempersiapkan update patch Mobile Legends yang akan datang dengan sangat matang setelah dipastikan akan terjadi banyak buff dan nerf.

Hal ini tentunya tidak terlepas dari beberapa hero yang masih dianggap terlalu kuat dan beberapa hero lainnya yang dianggap sangat lemah.

Salah satunya yaitu Lylia yang masih menjadi sosok hero mage paling mematikan dibalik tampang imutnya di Mobile Legends.

Hingga akhirnya hero mage OP tersebut dipastikan bakal mendapatkan nerf cukup besar dari MLBB.

BACA JUGA: Ini 2 Item Slow Paling Menyebalkan di Mobile Legends, Wajib Catat

Hero Mage OP MLBB ini Akan Sedikit Lemah di Early Game

Hero Mage OP MLBB
Photo via Mobile Legends Update

Setelah sering mendominasi Land of Dawn dengan kemampuannya yang sangat mematikan sejak awal permainan, Lylia akhirnya akan mendapatkan penyesuaian.

Hero tersebut dipastikan akan menjadi sedikit lemah yang memungkinkannya tidak akan terlalu rusuh sejak early game.

Oleh karena itu, berikut adalah nerf yang akan segera didapatkan oleh Lylia pada update patch Mobile Legends yang akan datang.

Skill 2

  • Base Damage yang semula 100-160 kini akan menjadi 90-150
  • Damage Ledakan yang semula 250-400 kini akan menjadi 220-400

Nerf tersebut dipastikan akan membuat Lylia tidak akan sekuat sebelumnya dimana ia bisa dengan mudah mengekspansi dan mengganggu jungler milik lawan.

Sehingga tentunya ia diprediksi tidak akan menjadi prioritas untuk mengisi tempat sebagai seorang midlaner.

Meskipun begitu, Lylia tentunya masih menjadi salah satu hero mage dengan damage yang mematikan apabila dikombinasikan dengan item yang tepat,

Jadi, itulah hero mage OP yang akan segera mendapatkan nerf besar di Mobile Legends atau MLBB dari Moonton pada update patch yang akan hadir pada Desember mendatang.

BACA JUGA:

Jangan lupa kunjungi SPIN Website untuk update terbaru berita Mobile Legends lainnya dan juga ikuti Instagram dan Youtube kita

Aditya Pratama (Adityapr)
Aditya Pratama (Adityapr)
Penggemar berat game bergenre MOBA yang mampu bermain di segala posisi dengan hampir sama baiknya.

Artikel Terbaru