Jangan Pakai WON Ketika Lawan Hero Marksman MLBB Ini, Nggak Guna!

Jangan Pakai WON Ketika Lawan Hero Marksman MLBB Ini, Nggak Guna!

Tahukah kalian bahwa item WON bisa tembus loh oleh ketiga hero marksman op Mobile Legends berikut ini, siapa saja hero nya?

Wind of Nature atau yang biasa disebut pemain WON merupakan sebuah item physical sekaligus defense yang umum digunakan oleh para marksman.

Fungsi utama item WON ini adalah untuk mengcounter damage hero-hero marksman lainnya saat duel 1 vs 1 karena bisa membuat hero kamu kebal ketika memakainya dalam waktu dua detik..

BACA JUGA : Tak Jadi Revamp, Hero Fighter Ini Diberikan Buff jadi Makin OP!

Tapi tahukah kalian bahwa item WON ini dapat tembus loh oleh ketiga hero marksman op Mobile Legends berikut ini, siapa saja hero nya? Simak informasi selengkapnya dari kami.

Lesley

hero mm jelek
Photo via DeviantArt

Meskipun damagenya adalah Physical Attack namun Lesley punya True damage yang sakit, hal itu karena perubahan sebelumnya di mana Lesley mendapatkan buff. Alasan itu pula yang membuat Lesley jadi populer belakangan.

True damage tak akan mampu ditahan oleh WON yang memiliki fungsi untuk menghalangi physical attack lawan, jadi ketika 1 vs 1 lawan lesley nggak perlu kamu pencet WON untuk menghindari serangannya.

Kimmy

Hero marksman midlaner
Photo via Funny Pin – Pinned by Me!

Untuk hero kedua sudah sangat jelas yaitu Kimmy dengan magic damage, magic damage tentu tidak akan terpengaruh oleh WON dan damagenya akan tetap masuk jadi jangan sampai kamu gunakan item ini ketika menghadapi Kimmy 1 vs 1 ya Spinners.

Natan

Hero marksman solo lord
Photo via Twitter

Terakhir Natan, sama seperti Kimmy damagenya adalah Magical sehingga akan sia-sia kamu gunakan WON Mobile Legends untuk menghadapi hero satu ini.

Apalagi damage miliknya memilik penetrasi tinggi, kami lebih sarankan untuk build Winter Truncheon saat keadaan mendesak.

Nah, itulah tadi hero Marksman yang tidak bisa kamu counter pakai item WON di MLBB, tak berguna membuat item ini ketika berhadapan satu lawan satu dengan mereka.

BACA JUGA: 3 Hero Fighter Ini Sangat Tebal, Bisa Jadi Roamer

Jangan lupa kunjungi SPIN Website untuk update terbaru lainnya dan ikuti Instagram dan Youtube kita.

Romi Subhan (tomoyagale)
Romi Subhan (tomoyagale)
Seorang penulis yang gemar menulis tentang Mobile Legends.

Artikel Terbaru