Whitemon Ungkap Alasan ViCi Gaming Keluarkan 23savage. Kabar mengejutkan datang dari salah satu organisasi esports yang mempunyai divisi Dota 2 di China.
Organisasi esports tersebut adalah ViCi Gaming, yang merupakan salah satu tim Dota 2 yang kuat baik itu di China maupun di internasional. Pasalnya ViCi Gaming baru saja mengumumkan player baru yaitu 23savage sekitar seminggu yang lalu.
Tapi karena terkendala visa 23savage masih belum bisa terbang ke China untuk melakukan bootcamp dengan para player ViCi Gaming lainnya. Bahkan untuk mengisi waktu kekosongan 23savage bergabung dengan tim dadakan yaitu Among Us.
Among Us sendiri diisi oleh pro player seperti Abed, Kuku, Jabz dan juga Whitemon. Tapi rupanya di halaman major registration Valve, disitu terlihat bahwa 23savage keluar dari ViCi Gaming.
Banyak yang bertanya-tanya kenapa 23savage dikeluarkan dari ViCi Gaming padahal belum sempat bermain bersama. Rekan setim 23savage di Among Us yaitu Whitemon mengungkapkan alasannya.
“Jadi ada peraturan di sistem Dota Pro Circuit (DPC), kamu hanya boleh mendaftarkan 5 player di major registration. Karena masalah visa maka 23savage di-kick terlebih dahulu dan ketika visa 23savage sudah siap, mereka (ViCi Gaming) akan kick stand-in carry dan akan bermain dengan 23savage,” ucap Whitemon.
BACA JUGA: Baru Jadi Ayah, Topson Akan Absen Bela OG di OGA Dota PIT Season 3
Jadi 23savage hanya di-kick sementara dan nantinya tetap akan menjadi player ViCi Gaming setelah masalah visa 23savage selesai dan bisa terbang ke China untuk bootcamp.
Jangan lupa kunjungi SPIN Website untuk update terbaru lainnya, dan ikuti Instagram dan Youtube kita.