Aura Godiva Ingin Lawan Tim Ini di Final Lower Bracket MPL ID S10

Aura Godiva Ingin Lawan Tim Ini di Final Lower Bracket MPL ID S10

Setelah mengalami kekalahan yang cukup menyakitkan atas RRQ Hoshi, AURA Fire akhirnya sukses menumbangkan BTR Alpha di semifinal lower bracket MPL ID S10.

Kemenangan ini tentunya membuat tim tersebut dipastikan mengamankan tempat di final lower bracket dengan masih menantikan pertandingan antara RRQ Hoshi melawan ONIC Esports.

Baik RRQ Hoshi maupun ONIC Esports tentunya akan menjadi calon lawan yang cukup berat bafi AURA Fire.

BACA JUGA: Bermain Apik, BTR Marky Dapat Pujian dari ONIC Coach Yeb!

God1va Ingin Lawan RRQ Hoshi di Final Lower Bracket MPL ID S10

Kemenangan atas BTR Alpha tentunya membuat AURA Fire menyamai rekor terbaik mereka yang terjadi di musim lalu.

Menariknya, kini mereka dihadapkan di antara calon dua lawan kuat mereka di babak final lower bracket MPL ID Season 10.

Hingga akhirnya, salah satu roster andalan tim berlogo naga api tersebut yakni Erico “God1va” membeberkan tim yang ingin ia lawan di babak tersebut.

Kayaknya RRQ sih,” ujar Godiva seusai laga melawan BTR Alpha dalam lanjutan Playoff MPL ID S10.

Hal tersebut tentunya tidak mengherankan, mengingat AURA Fire sendiri sempat hampir meraih kemenangan atas RRQ Hoshi pada pertandingan upper bracket sebelum akhirnya terkena reverse triple sweep cantik dari tim raja dari segala raja tersebut.

Kirim Pesan Khusus Untuk RRQ Hoshi

Godiva MPL ID S10
Photo via YouTube MPL ID

Menariknya, AURA Godiva juga memiliki pesan khusus apabila nantinya ia dan timnya harus kembali berhadapan dengan RRQ Hoshi.

“Semoga besok kita yang menang, gantian lah,” tambah AURA God1va.

Babak final lower bracket sendiri akan berlangsung pada esok hari dengan mempertandingkan dua tim yang akan merebutkan satu tempat di babak Grand Final MPL ID S10 sekaligus tiket ke M4 World Championship.

BACA JUGA:

Jangan lupa kunjungi SPIN Website untuk update terbaru berita Mobile Legends lainnya dan juga ikuti Instagram dan Youtube kita

Aditya Pratama (Adityapr)
Aditya Pratama (Adityapr)
Penggemar berat game bergenre MOBA yang mampu bermain di segala posisi dengan hampir sama baiknya.

Artikel Terbaru