Build Vale Tersakit 2020 Ala Alter Ego Udil! Ada kejutan yang hadir di Mobile Legends Professional League (MPL) Indonesia Season 6 week 4 yang diselenggarakan pada hari Jumat 4 September 2020 hingga Minggu 6 September 2020.
Pertandingan panas hadir antara Alter Ego melawan ONIC Esports pada hari Sabtu, 5 September 2020. Player Alter Ego yang Udil memainkan hero Vale yang sebelumnya tidak pernah dipakai di MPL ID Season 6.
Hasilnya game kedua yang dari Alter Ego melawan ONIC dimenangkan oleh Alter Ego dan membuat hasil imbang. Hasil pertandingan ini Alter Ego mengalahkan ONIC dengan skor 2-1.
BACA JUGA: Klasemen MPL ID Season 6 Week 4, Onic Kembali ke puncak!
Bagi spinners yang ingin mencoba build dari Udil menggunakan Vale yang sakit ini, kalian bisa langsung lihat ke bawah build Udil pada MPL ID Season 6 week 4 tersebut.
Build Vale AE Udil
- Spell – Sprint
- Emblem – Magic Worship
Items
- Magic Shoes
- Clock of Destiny
- Divine Glave
- Lightning Truncheon
- Necklace of Durance
Pemilihan spell sprint digunakan oleh Udil agar bisa cepat lari dari gangguan musuh. Spell ini bisa kalian ganti dengan Flicker jika musuh banyak hero-hero Crowd Control (CC).
Magic Shoes digunakan untuk mengurangi cooldown. Clock of Destiny dipilih untuk pasifnya yaitu memberikan 5% magic attack dan 300 mana.
Divine Glave menambah +65 magic power serta 40% magic PEN sehingga damage magic akan semakin sakit. Untuk Lightning Truncheon bisa memberikan 20-1000 magic damage dan Necklace of Durance membuat hero regenerasi effect musuh akan berkurang 50% selama 3 detik.
Masih ada 1 slot lagi sebenarnya yang kosong, tapi karena permainan saat itu sudah selesai maka Udil belum sempat membuat 1 item laginya. Spinner bisa membeli Blood Wings atau Genius Wand.
Jangan lupa kunjungi SPIN Website untuk update terbaru lainnya, dan ikuti Instagram dan Youtube kita.