Enam Tim Ini Amankan Tempat Di Babak Playoff WSL Season 3!

Enam Tim Ini Amankan Tempat Di Babak Playoff WSL Season 3!

Babak regular season Woman Star League (WSL) Season 3 telah resmi usai dengan Belletron Era kembali menjadi jawara-nya.

Tim tersebut sukses mempertahankan predikat tersebut setelah pada musim sebelumnya berada di peringkat yang sama.

Masih sama seperti edisi sebelumnya, babak Playoff WSL Season 3 akan memyertakan enam dari delapan tim dengan raihan poin tertinggi.

BACA JUGA: Resmi, Inilah Roster Alter Ego MPL ID Season 8, Ahmad Keluar?

Format Baru

Menariknya, pada babak Playoff kali ini akan memainkan skema baru dimana tim-tim dengan peringkat teratas memiliki keunggulan lebih untuk menjawarai turnamen.

Format ini sebenarnya telah digunakan terlebih dahulu di ajang MDL musim lalu, dimana pemuncak klasemen di regular season memiliki kans juara yang tinggi.

Belletron Era sendiri nantinya sudah dipastikan akan langsung bermain di final upper bracket menunggu pertandingan antara EVOS Lynx, sang runner up dengan penantangnya.

Pemenang dari babak tersebut sudah dipastikan akan melaju ke Grand Final, sementara yang kalah akan memainkan babak final lower bracket.

Tim-Tim Yang Akan Bersaing

WSL Season 3
Photo via WSL

Dari delapan tim yang telah memainkan seluruh pertandingan dengan format BO2 round-robin, enam tim peringkat teratas telah memastikan diri akan kembali bersaing di babak Playoff.

Sementara dua tim yang berada di peringkat terbawah sudah dapat dipastikan tidak akan mengambil bagian di babak tersebut.

Nah berikut adalah enam tim yang memastikan diri akan memperebutkan gelar juara WSL Season 3.

  • Belletron Era
  • EVOS Lynx
  • RRQ Mika
  • Alter Ego Nyx
  • MBR Delphyne
  • MORPH Akasha

Diatas kertas kekuatan mereka tampak cukup seimbang, hal ini tentunya akan menarik untuk melihat tim mana yang akan menjadi jawara turnamen tersebut.

Apakah EVOS Lynx akan kembali meraih gelar juara tersebut atau akan lahir juara baru dari WSL kali ini? Tentunya layak ditunggu ya Spinners!

BACA JUGA: Aura Fire Resmi Umumkan Roster Untuk MPL ID S8, Tezet Is Back!

Jangan lupa kunjungi SPIN Website untuk update terbaru lainnya, dan ikuti Instagram dan Youtube kita.

Aditya Pratama (Adityapr)
Aditya Pratama (Adityapr)
Penggemar berat game bergenre MOBA yang mampu bermain di segala posisi dengan hampir sama baiknya.

Artikel Terbaru