EVOS Clover Akhirnya Beri Tanggapan Soal Hujatan dari Netizen!

EVOS Clover Akhirnya Beri Tanggapan Soal Komentar Negatif Netizen!

Kegagalan EVOS Legends di ajang MPL ID S10 tentunya membuat tim tersebut harus rela untuk pertama kalinya sepanjang keikutsertaan mereka tidak bisa melaju ke babak playoff MPL ID.

Hasil ini tentunya membuat para pemain mendapatkan sorotan setelah tampil kurang maksimal di putaran kedua.

Salah satu pemain tersebut ialah Hafizhan “Clover” Hidayatullah yang kerap dijadikan kambing hitam atas kegagalan tim berlogo harimau putih tersebut.

Bahkan, ia juga mendapatkan julukan sebagai Mbapiz yang merujuk kepada Mbappe yang disebut memiliki peran ganda sebagai CEO sekaligus pemain PSG yang posisinya tak tergantikan di dalam tim.

BACA JUGA: Jadwal dan Pembagian Grup Piala Presiden Mobile Legends 2022!

EVOS Clover Tanggapi Komentar Negatif Netizen

EVOS Clover

Setelah sempat mendapatkan berbagai cibiran karena tidak menunjukkan performa apiknya di MPL ID Season 10, EVOS Clover akhirnya memberikan tanggapan perihal hal tersebut.

Pasalnya, ia kini seakan menemukan performa terbaiknya ketika memperkuat EVOS Icon di Piala Presiden Mpbile Legends 2022.

“Yang mau gua sampaikan, kalian tuh enggak tahu apa-apa. Daripada berisik, mending diem aja dah,” ujar Clover seusai pertandingan Pilpres Mobile Legends 2022.

Hal tersebut tentunya tidak mengherankan, mengingat EVOS Legends sendiri sebenarnya sempat memimpin klasemen pada putaran pertama.

Namun hal ini berbalik pada putaran kedua setelah tim berlogo harimau putih tersebut mengalami 7 kekalahan beruntun yang membuat mereka finis di peringkat ke-7.

Hingga akhirnya, Clover cs dipastikan tidak bisa melaju ke babak playoff MPL ID Season 10 setelah poin miliknya disalip oleh Rebellion Zion.

Kini bersama EVOS Icon, Clover sendiri seakan menunjukkan performa terbaiknya setelah sukses mengantongi 1 savage dalam lanjutan Piala Presiden Mobile Legends 2022.

Oleh karena itu, tentunya menarik untuk menantikan aksi-aksi ciamik mantan pemain AURA Fire tersebut bersama EVOS Icon.

BACA JUGA: Terungkap! Ini Hadiah Uang Untuk Juara MPL ID Season 10

Jangan lupa kunjungi SPIN Website untuk update terbaru berita Mobile Legends lainnya dan juga ikuti Instagram dan Youtube kita

Aditya Pratama (Adityapr)
Aditya Pratama (Adityapr)
Penggemar berat game bergenre MOBA yang mampu bermain di segala posisi dengan hampir sama baiknya.

Artikel Terbaru