Hadapi EVOS Di Playoff MPL, Godiva Yakin 90% Bisa Raih Kemenangan!

Hadapi EVOS Di Playoff MPL, Godiva Yakin 90% Bisa Raih Kemenangan!

Setelah beberapa musim cukup berjuang untuk mengamankan tiket ke babak Playoff, akhirnya perjuangan tersebut terbayarkan oleh AURA Fire pada MPL ID S8.

Pasalnya, tim tersebut berhasil finis di peringkat ke-5 klasemen akhir regular season MPL ID S8 setelah menutup regular season dengan kemenangan 2-0 atas RBG.

Hasil tersebut tentunya membawa AURA Fire mengamankan satu tempat di babak Playoff MPL ID S8.

BACA JUGA: Ini 3 Tipe Jungler Di META MLBB Season 21, Mana Yang Terbaik?

Sudah Ditunggu EVOS Legends

Roster EVOS MPL Season 8
source: ig @mpl.id.official

AURA Fire sendiri telah ditunggu oleh sang juara bertahan, EVOS Legends, untuk memperebutkan satu tempat guna menantang ONIC Esports pada babak berikutnya.

Diatas kertas, EVOS Legends tentunya diunggulkan pada pertandingan babak Play-Ins tersebut mengingat AURA Fire selalu kalah pada babak regular season pada MPL ID kali ini tiap berhadapan dengan Ferxiic cs.

Namun, tim tersebut tentunya tidak akan tinggal diam dan akan mempersiapkan persiapan terbaik mereka untuk bisa melaju ke babak berikutnya.

Godiva Yakin Bisa Menang

Godiva
Photo via YT Jonathan Liandi

Salah satu roster andalan AURA Fire, Godiva cukup yakin bahwa ia dan rekan-rekannya bisa menumbangkan EVOS Legends di babak Play-Ins.

Hal tersebut ia ungkapkan saat menjamu Emperor ketika sosok tersebut melakukan tour ke GH milik AURA Fire.

90% sih, gua seharusnya pengen ngomong 100% cuma Siti (kucing peliharaan milik Godiva) enggak ikut ke Bali nih. Kalau ada Siti, gua lebih yakin,” kata Godiva ke Emperor.

AURA Fire sendiri nantinya akan berhadapan dengan EVOS Legends pada 21 Oktober mendatang untuk memperebutkan satu tempat guna melaju ke babak berikutnya.

BACA JUGA: Deretan Hero Ini Memiliki Mekanik Tinggi, Jangan Sembarangan Dipick!

Jangan lupa kunjungi SPIN Website untuk update terbaru lainnya, dan ikuti Instagram dan Youtube kita

 

Aditya Pratama (Adityapr)
Aditya Pratama (Adityapr)
Penggemar berat game bergenre MOBA yang mampu bermain di segala posisi dengan hampir sama baiknya.

Artikel Terbaru